Mohon tunggu...
Nugroho Budianggoro
Nugroho Budianggoro Mohon Tunggu... Wiraswasta - nadidata.com

analisis data | machine learning | transportasi publik | biodiversitas | nadidata.com | transportumum.com

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Tren-tren Menarik di Data Pandemi Covid-19 Indonesia

27 Juli 2021   22:54 Diperbarui: 27 Juli 2021   23:14 269
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tingkat kematian sekarang sudah jauh menurun dibandingkan dengan awal pandemi. Akan tetapi, tidak tampak ada penurunan berarti antara tingkat kematian pada lonjakan kasus sekarang dibandingkan dengan tingkat kematian pada lonjakan kasus sebelumnya. 

Hal ini agak tidak sesuai dengan pemahaman bahwa virus varian delta kurang mematikan dibandingkan dengan virus SARS-Cov-2 biasa.

Sumber: NadiData.net
Sumber: NadiData.net

Beberapa hari terakhir terjadi penurunan kasus harian yang drastis seiring dengan penurunan jumlah tes. Dan penurunan kedua variabel tersebut tidak mulus. 

Puncak pandemi pertama di awal 2021 juga diiringi oleh penurunan jumlah tes walaupun diikuti oleh lonjakan jumlah tes tidak lama setelah penurunan itu. Tingkat positivitas mingguan melonjak seiring dengan tiap lonjakan kasus.

Sumber: NadiData.net
Sumber: NadiData.net

Pada grafik vaksinasi harian terdapat pola bentuk 'palung' yang terjadi setiap akhir minggu hingga awal minggu. Kemungkinan penyebabnya adalah aktivitas vaksinasi atau pencatatan menurun drastis pada akhir minggu hingga awal minggu. Jumlah vaksinasi harian dosis 1 mengalami lonjakan yang mencapai puncaknya pada awal Juli 2021. 

Sayangnya, jumlah vaksinasi dosis 1 menurun hingga saat ini. Jumlah vaksinasi dosis 2 cenderung stabil, tidak mengalami lonjakan berarti. Sejauh ini, di Indonesia kenaikan jumlah vaksinasi masih beriringan dengan jumlah kasus. 

Akan tetapi, seperti yang kami tuliskan di artikel sebelumnya, tingkat kematian menunjukkan korelasi negatif dengan jumlah vaksinasi, terutama vaksinasi dosis 2.

Sumber: NadiData.net
Sumber: NadiData.net

Lonjakan mobilitas di luar rumah selalu memicu lonjakan kasus. Masyarakat dan pemerintah kemudian merespons dengan penurunan mobilitas. Penurunan ini kemudian diikuti oleh penurunan jumlah kasus. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun