Mohon tunggu...
Novi Triana Ningrum
Novi Triana Ningrum Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Ayo Hemat Energi!! Mahasiswa KKN UNDIP Ajak Warga Dusun Segeni, Pagersari untuk Hemat Energi

15 Agustus 2022   11:32 Diperbarui: 15 Agustus 2022   11:41 228
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Dusun Segeni, Pagersari, Bergas, Kabupaten Semarang (7/8/2022). Mahasiswa KKN melaksanakan sosialisasi mengenai hemat energi untuk masyarakat Dusun Segeni, Desa Pagersari dengan menggunakan media poster. 

Dengan mengangkat topik "Sosialisasi Hemat Energi Listrik untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya berhemat dalam menggunakan listrik" yang merupakan program kerja monodisplin dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya melakukan penghematan energi karena pada dasarnya menghemat energi sangat berdampak besar untuk keberlangsungan kehidupan. 

Dengan menghemat energi dapat menekan biaya listrik sehingga pada masa pasca pandemi dapat membantu guna pemulihan ekonomi masarakat. Sedangkan pemborosan energi dapat menyebabkan pemanasan global yang berdampak buruk bagi lingkungan serta dapat menimbulkan pembengkakan tagihan listrik yang harus dibayar setiap bulannya.

Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan dari tanggal 7 Agustus 2022 di Dusun Segeni, Desa Pagersari. Alur kegiatan yang dilakukan yaitu penyusunan materi, pembuatan poster yang berisi mengenai cara menghemat energi serta imbauan hemat energi, perizinan untuk melakukan sosialisasi, pelaksanaan sosialisasi door to door, serta penempelan poster pada papan pengumuman atau mading yang ada di Dusun Segeni. 

Kegiatan sosialisasi hemat energi mendapat tanggapan yang cukup baik dari masyarakat sekitar. " Ya, terima kasih atas pengetahuannya untuk hemat energi memang saya sudah menggunakan beberapa lampu LED seperti yang dijelaskan." Tutur Pak RT 3 Dusun Segeni, Desa Pagersari.


Lokasi KKN : Dusun Segeni, Desa Pagersari, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun