Mohon tunggu...
nova puspita sari
nova puspita sari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi memasak

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Hubungan Antara Kebiasaan dan Pola Makan dalam Pentingnya Menjaga Kesehatan

7 Desember 2023   18:43 Diperbarui: 7 Desember 2023   18:51 157
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Abstrak 

Kesehatan adalah hal yang paling penting dalam hidup manusia. Allah SWT telah memberi kita nikmat sehat yang senantiasa harus kita syukuri dan kita patut untuk menjaga kesehatan itu sendiri. Kesehatan merupakan kunci dari segalanya, jika kita sakit maka kita akan terkendala saat akan melakukan suatu hal. Kita sebagai manusia seharusnya harus sudah paham akan hal pentingnya menjaga kesehatan untuk tubuh. Menjaga kesehatan tubuh bisa di mulai dari kebiasaan dan pola makan kita sehari-hari. Dengan membiasakan hal-hal suatu yang merujuk pada kesehatan itu adalah suatu point penting bagi tubuh. Tubuh akan senantiasa menjadi lebih baik dan sudah terbiasa dengan hal-hal yang telah diterapkan. Selain itu menjaga pola makan juga penting untuk kesehatan tubuh kita. Tidak semua makanan yang kita makan baik untuk tubuh, terutama pada kandungan yang ada pada makanan tersebut. Makanan enak juga belum tentu memiliki kandungan yang baik untuk tubuh, kita harus pintar-pintar memilah-milah makanan yang akan kita makan serta baik untuk tubuh kita. Upaya menjaga kesehatan tubuh selain menjaga kebiasaan atau gaya hidup dan menjaga pola makan adalah dengan olahraga yang teratur. Dengan berolahraga secara teratur, dapat membuat tubuh kita menjadi sehat. 

Menjaga kebiasaan atau pola hidup sehat dapat dilakukan mulai dari hal yang paling kecil, contohnya menghindari dari stress. Menghindari stress bisa dilakukan dengan cara kita tidak memikirkan sesuatu yang tidak penting, selalu berfikir positif thingking dalam semua asumsi. Tubuh akan lebih tenang jika otak kita tidak terlalu terbebani. Terkadang tubuh juga perlu relaksasi, misalnya dengan berolahraga seperti jogging di pagi hari ataupun bersepeda. Olahraga juga penting untuk tubuh, dengan berolahraga tubuh akan menjadi bugar dan terhindar dari penyakit. 

Selain berolahraga menjaga pola makan juga sangat penting bagi kesehatan tubuh. Tubuh memerlukan gizi yang seimbang dan makanan yang memiliki kandungan yang pas sesuai dengan porsi yang dibutuhkan untuk tubuh. Tidak semua makanan dapat diterima oleh tubuh, tetapi makanan yang akan masuk ke dalam tubuh juga harus benar-benar memperhatikan kandungan yang terdapat dalam makanan tersebut. Menjaga pola makan yang bergizi dan seimbang sangat penting untuk membantu menjaga sistem daya tahan tubuh agar terhindar dari penyakit. 

Kata kunci: kebiasaan hidup sehat, olahraga, pola makan.

A. PENDAHULUAN 

Kesehatan adalah hal yang paling penting dalam hidup manusia. Dalam artian lain kesehatan merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia di samping sandang, pangan, dan papan. Semua orang pasti sangat mengidam-idamkan kesehatan. Jika manusia jatuh sakit, ia saat melakukan suatu kegiatan pasti akan terkendala dan yang dilakukannya tidak bisa semaksimal mungkin. Oleh karena itu, manusia harus paham akan hal dalam cara menjaga kesehatan tubuh. Banyak cara yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh contohnya seperti rutin berolahraga, menjaga pola makan, serta istirahat yang cukup. Biasanya manusia lalai dengan kesehatan, misalnya ketika tubuh sehat maka kita akan menyepelekan dan melupakan olahraga. Kita menganggap bahwa tubuh kita sudah sehat dan tidak perlu berolahraga lagi, padahal kesehatan itu sangat berarti bagi tubuh bahkan bisa dikatakan kesehatan mahal harganya tetapi kesehatan tidak bisa dibeli dengan uang. Olahraga memiliki manfaat yang banyak untuk tubuh yaitu: (1) Tubuh menjadi sehat, (2) Mengurangi stress, (3) Mengontrol berat badan, (4) Menjaga kesehatan jantung, (5) Menjaga daya tahan tubuh, 6) Menunda keterbatasan fisik saat di hari tua, (7) Menguatkan otot, (8) Memperbaiki mood, (9) Menenangkan pikiran, (10) Membantu tidur nyenyak, dan masih banyak lagi. Semua manfaat dari olahraga merupakan hal yang baik bagi tubuh, karena olahraga adalah suatu kegiatan untuk mendukung hidup sehat. Ada empat faktor terpenting yang harus diperhatikan dalam kaitannya dengan kesehatan yaitu 1) makanan sehat, 2) perbanyak minum air putih, 3) tidur cukup, 4) serta selalu aktif. Seiring dengan perkembangan ilmu, pengetahuan dan teknologi yang semakin pesat, maka meningkat pola dan gaya hidup masyarakat. Hal ini berdampak juga terhadap kesehatan, aktivitas gerak menjadi berkurang sebaliknya berbagai penyakit menyerang individu yang masih produktif, seperti penyakit jantung, diabetes, kolesterol, hipertensi dan lainnya.

 Kemudian dalam menjaga kesehatan tubuh diperlukan makanan yang sehat dan bergizi, semua makanan yang kita anggap enak belum tentu itu makanan enak dan belum tentu memiliki kandungan yang baik untuk tubuh. Kita harus pandai memilah-milah makanan yang memiliki kandungan baik untuk kesehatan tubuh kita. Tubuh perlu makan makanan yang seimbang, contohnya kita makan makanan 4 sehat 5 sempurna. Adapun cara menerapkan pola makan yang sehat untuk tubuh diantaranya: (1) Makan makanan yang seimbang, (2) Menghindari dari makanan olahan, (3) Memperbanyak konsumsi sayuran hijau, (4) Membuat jurnal makanan, (5) Menetapkan batas sehat, (6) Jangan membiasakan terlalu lapar ataupun terlalu kenyang. Menerapkan pola makan sehat bisa membantu melindungi diri dari persoalan kesehatan yang muncul karena buruknya pola makan. Nutrisi yang baik adalah bagian penting dari menjalani gaya hidup sehat. Meski memiliki berat badan ideal, pola makan yang buruk juga bisa meningkatkan risiko penyakit kronis.

Pola makan berpengaruh pada keadaan status gizi dilihat dari kualitas maupun kuantitas makanan dan merupakan cara atau usaha tertentu dengan mempertahankan keadaan kesehatan, status nutrisi, dan mencegah atau membantu kesembuhan dari suatu penyakit. (Kemenkes RI, 2014). Pola konsumsi makanan dapat disesuaikan dengan kebutuhan melalui pemilihan jenis dan bahan makanan yang baik agar dapat menimbulkan keadaan status gizi yang optimal. Mengonsumsi makanan yang berlebihan dari pemenuhan kebutuhan seseorang dapat mengakibatkan kelebihan berat badan sehingga menyebabkan timbulnya resiko yang berkaitan dengan kelebihan zat gizi (Sulistyoningsih, 2012). Penelitian yang dilakukan oleh Niswah tahun 2018, bahwa semakin baik pola makan dan perilaku makan seseorang maka akan semakin baik pula prestasi belajar dan produktivitas kerja seseorang. Mengatur pola makan yang baik dapat mempengaruhi keadaan kesehatan dan dapat menimbulkan dampak yang positif pada prestasi belajar serta produktivitas kerja.

B. PEMBAHASAN 

Kesehatan merupakan bagian penting dalam kehidupan manusia. Menjaga kesehatan dapat dilakukan dengan melakukan olahraga, karena sudah terbukti dapat menyehatkan badan. Dan manfaat olahraga terhadap kesehatan tubuh itu sendiri juga sudah dijelaskan dalam UU No. 23 Tahun 1992 tentang Kesehatan (olahraga kesehatan bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan). Dengan berolahraga akan melancarkan peredaran darah yang berguna untuk kesehatan jantung serta dapat meningkatkan konsentrasi. Olahraga juga dapat meningkatkan kepadatan tulang, sehingga baik mencegah osteoporosis. Berolahraga merupakan salah satu aspek penting dalam membentuk tubuh yang sehat dan bugar. Olahraga perlu dilakukan secara teratur dalam durasi waktu tertentu. Selain itu, olahraga yang dilakukan tidak harus membuat tubuh melakukan hal yang berat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun