Mohon tunggu...
Neno Anderias Salukh
Neno Anderias Salukh Mohon Tunggu... Penggiat Budaya | Pekerja Sosial | Fasilitator Pendidikan | Eks Pengawas Pemilu

KOMPASIANA AWARD - 2019: Most Viewed Content lebih dari 400.000 Pageviews - 2021: Nomine Best in Citizen Journalism - 2022: Nomine Best in Opinion

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Inilah Cara Mengakhiri Gaya Hidup Konsumtif

26 Mei 2025   22:49 Diperbarui: 26 Mei 2025   22:49 137
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Selain itu, menurut ahli perencana keuangan, Andy Nugroho berpandangan bahwa jika tujuan membeli emas adalah untuk investasi jangka panjang, maka tidak masalah jika membeli sekarang, meskipun harga sedang tinggi. Andy juga menjelaskan bahwa emas merupakan salah satu aset 'safe haven' yang nilainya cenderung stabil, bahkan meningkat seiring waktu karena faktor inflasi dan kondisi ekonomi global. Namun jika dananya terbatas, atau masih ragu karena khawatir harga akan turun saat ketegangan geopolitik mereda, Andy menyarankan strategi pembelian bertahap atau dollar cost averaging.

"Kalau tujuannya untuk investasi jangka panjang, minimal tiga tahun, maka membeli emas sekarang tetap langkah yang tepat," ujar Andy. Kalau masih coba-coba atau dananya belum besar, sebaiknya beli sedikit demi sedikit secara rutin dalam jangka waktu tertentu," Kata Andy dalam wawancaranya bersama Detik Jabar.

Oleh karena itu, aku merasa investasi emas sangat cocok untuk orang yang masih belajar investasi seperti aku. Selain nilainya stabil dalam jangka panjang, jelas aman dari inflasi dan fluktuasi uang. Aku juga menganggap bahwa emas bukan hanya barang mewah. Ia adalah aset yang bisa diandalkan untuk masa depan.

Lalu, pertanyaannya adalah investasi sebaiknya dilakukan dimana? Aku memilih Pegadaian!

Sejak dulu, aku sudah sering mendengar nama "Pegadaian" lewat cerita orang, termasuk teman-teman saya yang sekarang bekerja di Pegadaian. Biasanya teman-temanku bercerita soal Pegadaian dan tabungan emas yang dikaitkan dengan solusi keuangan saat darurat. Tapi sekarang aku tahu Pegadaian bukan cuma tempat gadai barang. Mereka juga punya produk Tabungan Emas yang membuat investasi jadi mudah dan aman.

Dengan modal kecil---bahkan mulai dari Rp10.000---kita sudah bisa punya simpanan emas. Emas itu akan disimpan secara digital dan bisa dicetak atau dicairkan kapan saja. Bukan hanya fleksibel, tapi juga transparan dan legal. 

Oleh karena itu, dari semua platform investasi yang ada, Pegadaian menurutku paling masuk akal untuk pemula. Kenapa?

Pertama, Lembaga resmi dan terpercaya sejak lama. PT Pegadaian (Persero), diatur dalam beberapa UU dan peraturan pemerintah. Secara umum, pegadaian diatur dalam: Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2003 tentang Badan Usaha Milik Negara (UU BUMN), Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 2011 tentang Perubahan Bentuk Badan Hukum Perusahaan Umum (Perum) Pegadaian menjadi Perusahaan Perseroan (Persero), Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 31/POJK.05/2016 tentang Usaha Pergadaian dan Kitab Undang-Undang Hukum Perdata (KUH Perdata) Pasal 1150-1160: yang mengatur tentang hukum gadai secara umum. Pegadaian model konvensional telah beroperasi di Sukabumi, Jawa Barat pada tanggal 1 April 1901. Pada tahun 1905, Pegadaian berbentuk lembaga resmi "JAWATAN" 1905. Hingga akhir tahun 2022, sesuai dengan data yang diperoleh penulis, perusahaan ini memiliki 12 unit kantor wilayah, 61 unit kantor area, 642 unit kantor cabang, dan 3.444 unit pelayanan yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kedua, Mudah diakses bahkan dari aplikasi di HP. Salah satu keunggulan utama dari investasi emas digital adalah kemudahan dan fleksibilitasnya. Para investor dapat melakukan transaksi jual beli emas secara daring melalui platform digital, tanpa perlu datang langsung ke toko emas atau tempat penjual fisik. Tetapi jika anda masih ragu-ragu, ada layanan fisik di berbagai kota--- ini memang sangat penting untuk orang yang masih ragu-ragu dengan sistem daring sepenuhnya. Dan yang paling penting adalah ada kesan aman.

Nah, itulah kenapa aku memutuskan: Kalau aku mulai investasi, aku harus mulai dari sini dulu.

Sejatinya keputusan untuk menabung emas bukan sekadar soal cuan. Ini adalah simbol perubahan gaya hidup. Aku ingin keluar dari kebiasaan membeli tanpa berpikir. Aku ingin punya tujuan keuangan. Dan aku ingin merasa aman, bukan cuma kelihatan "kaya" atau punya banyak uang di permukaan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun