Mohon tunggu...
Anastasya OktavianaYusup
Anastasya OktavianaYusup Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - halo

mari ikuti tulisan saya

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN Tematik 2021: Makanan Sehat agar Anak Sehat!

27 Juli 2021   22:39 Diperbarui: 27 Juli 2021   22:50 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar : Realfood

Bulan Maret tahun lalu Indonesia, yaitu tahun 2020 terkena covid-19 yang mengakibatkan segala urusan yang biasanya dilakukan di luar rumah menjadi di rumah saja untuk mencegah penyebaran covid-19 mengganas keseluruh masyarakat Indonesia. Salah satunya adalah sektor pendidikan, sehingga banyak perombakan yang dilakukan pemerintah agar pembelajaran tetap berlangsung mulai dari jenjang PAUD hingga Universitas.

Perubahan ini membuat semua pembelajaran di lakukan dalam jaringan dan sangat berpengaruh karena pada saat itu lah seluruh masyarakat sekolah (kepala sekolah hingga orang tua siswa) harus memahami dan menguasai teknologi yang ada. Di pandemi ini kita harus benar-benar pintar dan melek tentang teknologi yang sudah berkembang pesat di seluruh dunia. Penggunaan teknologi juga harus di support dengan gadget yang mendukung, tidak seluruh kalangan Indonesia memiliki gadget yang memadai ataupun dapat membeli gadget. Hal ini pun sangat berpengaruh bagaimana Indonesia ini akan menjadi negara berkembang apabila terjadinya hal seperti ini.

Proses pembelajaran dalam jaringan ini sering menggunakan Platform seperti Zoom, Google meet, Google Classroom, dan yang lainnya. Akan tetapi tidak semua platform-platform dapat dipahami secara cepat dan tidak digunakan secara maksimal, sehingga seharusnya ada pendampingan dalam penggunaan platform-platform tersebut, terutama guru karena pembelajaran bergantung dengan guru yang akan mengajari siswanya. Akibat dari kurangnya penguasaan dalam penggunaan platform, membuat pembelajaran dalam pandemi ini pun mengharuskan siswa maupun mahasiswanya lebih dilakukan dengan pembelajaran mandiri ataupun dengan bimbingan orang tua.

Sehingga dalam program KKN Tematik UPI 2021 ini adanya pilihan pendidikan yang bertujuan untuk membantu dalam sektor pendidikan di Indonesia, membantu guru dalam memberikan pendidikan kepada siswa yang memiliki kesulitan belajar serta membantu orang tua dalam memberikan edukasi bagaimana menghadapi pembelajaran dalam jaringan.

Dalam mensupport pembelajaran dalam jaringan, orang tua perlu pula memberikan asupan gizi terlebih apabila orang tua murid jenjang PAUD dan SD yang sedang tumbuh kembang sehingga membutuhkan asupan yang tepat. Sehingga disini saya dan teman dalam menjalani KKN Tematik UPI 2021 dengan sasaran PAUD ini membuat program pemberian informasi seputar makanan yang bermanfaat bagi orang tua untuk anaknya dalam tumbuh kembang.

Adanya pengenalan tentang piramida makanan agar gizi yang dibutuhkan anak sangat tercukupi untuk tumbuh dan kembangnya.

Mambuat Buku saku hingga pembuatan video olahan bento untuk program Makanan sehat untuk anak, agar Orang Tua siswa pun paham akan bagaimana pentingnya makanan sehat tetapi juga menarik anak agar anak memakannya lebih lahap dan tidak memilih-milih makanan.

Biasanya dalam pembelajaran di PAUD ada tentang pengenalan makanan hingga bermain berlomba dalam menghabiskan makanan, yang berpacu untuk anak lebih cepat menghabiskan makanan dan hal tersebut bisa terbawa pada saat di rumah.

Di pandemi ini, kegiatan itu pun tidak dapat dilaksanakan secara maksimal sehingga perlu dilakukan Orang tua. Orang tua adalah pengganti guru sekolah pada saat pembelajaran dalam jaringan, sehingga orang tua pun di support pada pembelajaran dalam jaringan ini agar tidak mengalami. Kegiatan yang saya dan rekan saya lakukan di berikan tanggapan positif dan sangat berterimakasih dalam pemberian ilmu makanan sehat, karena memberikan ide pada saat akan membuat makanan untuk anak.

Asupan makanan pun harus diperhatikan agar daya tahan tubuh dapat selalu terjaga tetapi  pemberian informasi tentang COVID-19 pun tetap di gemborkan oleh mahasiswa yang mengikuti KKN Tematik ini agar terus melekat informasinya di seluruh masyarakat Indonesia. Mari doakan agar Indonesia Sehat!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun