Mohon tunggu...
Nadia Azzahra
Nadia Azzahra Mohon Tunggu... Mahasiswa

Sedang belajar di bidang bisnis

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mahasiswa PKM FEB UB Ajak Ratusan Siswa dan Siswi SDN 1 Ardimulyo Bergerak Ceria Lewat Program "Gerak Gembira"

1 Agustus 2025   15:53 Diperbarui: 1 Agustus 2025   15:53 16
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Mahasiswa PKM FEB UB melaksanakan kegiatan "Gerak Gembira" bersama siswa/siswi SDN 1 Ardimulyo/ Self-Taken Photo)

MALANG -- Dalam rangka mendukung gaya hidup sehat sejak usia dini serta meningkatkan semangat kebersamaan, mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya (FEB UB) melalui program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) mengadakan kegiatan "Gerak Gembira" berupa senam bersama di SD Negeri 1 Ardimulyo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, pada Kamis, 24 Juli 2025.

Gerak gembira ini diikuti oleh kurang lebih 350 siswa dari berbagai jenjang kelas. Para siswa dengan penuh antusias dan semangat, dapat mengikuti rangkaian gerakan senam yang dipandu oleh tim mahasiswa PKM FEB UB. Kegiatan ini dilaksanakan di lapangan sekolah dengan diiringi alunan musik yang mampu merubah suasana menjadi riang dan dipenuhi semangat kebersamaan yang tinggi. 

Sebagai bentuk apresiasi, tim PKM FEB UB juga memberikan hadiah kecil kepada beberapa siswa yang paling semangat dan antusias selama kegiatan berlangsung. Salah satunya adalah Adelice, siswi kelas 5, yang dengan penuh energi mengikuti gerakan senam dari awal hingga akhir."Senangnya bisa senam bareng teman-teman, lagunya seru, ga bikin bosen. Aku juga senang banget dikasih hadiah karena semangat senam!" ungkap Adelice dengan wajah ceria.

Program "Gerak Gembira" merupakan bagian dari komitmen mahasiswa dalam mewujudkan SDG 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera. Selain bertujuan untuk memberikan pemahaman akan  pentingnya aktivitas fisik bagi anak-anak, kegiatan ini juga menjadi sarana edukatif untuk meningkatkan kesehatan jasmani dan mental siswa di tengah rutinitas pembelajaran yang cukup padat.

"Kami ingin mengajak adik-adik di SDN 1 Ardimulyo untuk menyadari bahwa menjaga kesehatan itu sangatlah penting dan bisa dilakukan dengan cara yang menyenangkan. Senam yang dilakukan tidak hanya dapat menyehatkan badan, tetapi juga bisa membangun kekompakan dan kegembiraan bersama-sama," ujar salah satu anggota tim PKM.

Tak hanya dari siswanya, kegiatan ini pun mendapat sambutan positif dari pihak sekolah. Para guru dan staf ikut serta mendampingi dan memberikan apresiasi atas inisiatif mahasiswa yang mampu menghadirkan suasana ceria dan penuh energi di tengah lingkungan sekolah pada pagi hari ini, sehingga mampu membuat para siswa semakin bersemangat untuk belajar di kelas. "Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat untuk anak-anak. Mereka jadi lebih aktif, semangat, dan yang terpenting senang. Terima kasih kepada mahasiswa FEB UB atas perhatian dan kontribusinya," ujar Kepala Sekolah SDN 1 Ardimulyo.

Dengan adanya kegiatan Senam "Gerak Gembira" menjadi bukti bahwa kolaborasi antara dunia pendidikan tinggi dan sekolah dasar dapat menciptakan dampak positif yang nyata di lingkungan sekitar. Kepedulian dan kreativitas mahasiswa mampu menghadirkan perubahan positif secara nyata di tengah masyarakat, khususnya bagi generasi penerus bangsa ini. Harapannya, kegiatan ini akan terus berlanjut sehingga, dapat mendukung tumbuh kembang anak secara holistik.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun