Mohon tunggu...
Muhammad Subhan
Muhammad Subhan Mohon Tunggu... -

Muhammad Subhan, seorang jurnalis, penulis dan novelis. Editor beberapa buku. Tinggal di pinggiran Kota Padangpanjang. Bekerja di Rumah Puisi Taufiq Ismail. Nomor kontak: 0813 7444 2075. Akun facebook: rahimaintermedia@yahoo.com, email aan_mm@yahoo.com. Blog: www.rinaikabutsinggalang.blogspot.com.

Selanjutnya

Tutup

Fiksiana

Cinta Regu Badak (13)

1 November 2011   05:04 Diperbarui: 26 Juni 2015   00:12 135
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Novel. Sumber ilustrasi: PEXELS/Fotografierende

Novel Muhammad Subhan

Keesokan harinya, kami menjalankan misi yang sudah dipersiapkan kemarin. Kebetulan hari itu hari minggu, jadi kami tidak bersekolah. Pagi-pagi sekali aku melihat Bondan berjalan di depan rumahku membawa alat-alat pancingnya. Dia menuju sawah. Tak lama kemudian keluar Anton mengikuti anak yang berbadan gempal itu. Aku memandang mereka dari balik jendela.

Sejak tadi malam aku lihat wajah bapak kusut. Kasihan sekali orangtuaku itu. Order jahitannya juga menumpuk. Bapak cuma punya satu mesin jahit merek Singer. Itupun usianya sudah sangat tua. Dengan mesin itulah bapak memenuhi nafkah keluarga kami.

Ibu ikut bersedih atas keadaan yang menimpa bapak itu. Tapi ibu tak dapat berbuat banyak. Bila membicarakan soal uang, tak jarang bapak dan ibu bertengkar di rumah. Akhirnya bapak dan ibu lebih banyak diam. Menjalankan tugas masing-masing saja. Jarang aku melihat bapak dan ibu duduk berdiskusi. Sebab kalau didiskusikan masalah yang terjadi akan bertambah runyam. Muncullah masalah baru yang ujung-ujungnya berbuah pertengkaran. Bapak dan ibu kadang-kadang tidak bisa mengendalikan emosinya. Saling mempertahankan ego masing-masing.

Sebagai anak satu-satunya di dalam keluarga, aku mulai memahami keadaan bapak dan ibu. Aku juga mulai belajar untuk tidak ingin banyak menuntut. Apa yang diberi bapak dan ibu aku terima dengan lapang dada. Aku sangat sayang kepada mereka. Aku tak ingin kehilangan bapak dan ibu dari kehidupanku.

Aku lihat dibalik jendela Bondan dan Anton sudah menghilang di tikungan pematang, aku pun cepat bergegas ke kamar mandi. Ibu memasak air di dapur. Bapak sibuk mengunting kain yang hendak dijahit.


"Kau sudah bangun? Tak biasa di hari minggu Kau bangun sepagi ini" ujar ibu tanpa menoleh ke arahku.

Aku tersenyum mendengar ucapan ibu. Handuk yang tergantung di tali jemuran di dinding dapur kuraih. Peralatan mandi kusiapkan lalu masuk ke dalam kamar mandi yang berdinding seng yang sudah berkarat. Daun pintunya berderit dan membuat gigi ngilu mendengarnya.

Kawan, jangan Kau bayangkan kamar mandi di rumahku seperti kamar mandi di kota-kota besar yang berdinding dan berlantai keramik. Kamar mandi di rumahku jauh dari apa yang Kau bayangkan. Untuk mendapatkan air aku harus menimbanya dulu ke dalam sumur bundar yang dalamnya lebih 10 meter. Airnya kuning pula. Agar air jernih, air sumur itu harus disaring dulu. Bapak membuat saringan air dari campuran tanah, pasir, batu dan ijuk. Agar kualitas air bagus, air sumur yang kuning itu disaring beberapa kali hingga air jernih. Selain mandi, mencuci, dan untuk bersih-bersih lainnya, di sumur itu pula kami menjadikannya sebagai sumber air minum.

Syukurlah kami jarang terkena penyakit. Bapak dan ibu cukup menjaga kebersihan. Walaupun lantai rumah kami lantai tanah, tapi cukup bersih. Tidur di atas dipan berkaki. Makanan tersimpan rapi di lemari kayu yang dibuat bapak. Begitu pula pakaian. Tapi karena rumah kami berada di areal persawahan, sudah sangat sering rumahku dimasuki binatang yang paling aku takuti. Siapa lagi kalau bukan ular! Brrr...! Ular sering ngumpet di kolong tempat tidur, kadangpula masuk ke dapur lalu menyelinap ke kamar mandi. Pernah suatu kali ketika akan menimba air, aku melihat kepala ular menyembul di dalam sumur. Kontan saja aku histeris, berteriak lalu kabur ke pelukan bapak. Heboh seisi rumah.

Kalau soal menangani ular, bapaklah ahlinya. Di rumah selalu tersedia garam dan sebatang bambu panjang. Konon kata orang, ular takut dengan bambu dan garam. Ketika ular masuk ke dalam sumur bapak langsung beraksi, ular ditusuk-tusuk pakai galah bambu. Eh, tak lama kemudian entah kemana menghilang ular sebesar jempol kakiku itu. Mungkin karena sumur kami berdinding tanah dan banyak lubang-lubang mata airnya, bisa saja ular itu menghilang ke dalam lubang. Tapi setiap kali akan mandi aku selalu bergidik, jangan-jangan ular itu masuk kedalam timba lalu ngaso di dalam ember kemudian ikut mandi sembari menggerayangi tubuhku. Hiiii... aku merinding membayangkan itu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Fiksiana Selengkapnya
Lihat Fiksiana Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun