Mohon tunggu...
Muhammad Fauzi
Muhammad Fauzi Mohon Tunggu... Wiraswasta - Sarjana Pengangguran
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Jangan sesekali kalian mengeluh tentang kehidupan, bersyukurlah kalian kepada sang pencipta.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Alasan Serial One Piece Belum Tamat hingga 2025 Mendatang, Luffy Belum Cukup Kuat

17 Juni 2022   12:53 Diperbarui: 17 Juni 2022   12:58 3181
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Monkey D Luffy (photo: cbr.com)

Uniknya, hanya tiga di antara ketujuh shichibukai ini yang dilawan Luffy secara sengit. Seperti Crocodile yang dihadapi pada arc Alabasta, Gecko Moria pada arc Thriller Bark, serta Doflamingo pada arc Dressrosa. Sedangkan keempat shichibukai lainnya hanya mendapatkan perlawanan ringan.

Ketika bertarung dengan Luffy di Marineford, Dracule Mihawk hanya ingin mengetahui sejauh mana kemampuannya. Hingga dirinya menyadari jika di dalam diri Luffy menyimpan kekuatan besar yang dapat mengguncang dunia.

Untuk Bartholomew Kuma sebenarnya tidak berniat bertarung dengan Luffy. Melainkan ingin menyelamatkan Luffy beserta krunya. Karena Kuma tahu jika Luffy merupakan putra dari pemimpinya sendiri yaitu Monkey D Dragon.

Boa Hancock hanya mengandalkan kedua adiknya dalam melawan Luffy. Setelah kedua adiknya berhasil dikalahkan, Boa Hancock tak berniat melawan lagi. Bahkan dirinya malah tergila-gila dan jatuh cinta kepada Luffy.

Untuk Jinbei sendiri saat bertemu dengan Luffy, dirinya berada di penjara Impel Down. Karena Jinbei merupakan teman dari Portgas D Ace, hal inilah yang membuat Luffy mau membebaskannya dari Impel Down dan membantunya saat perang di Marineford. Bahkan saat di arc Whole Cake Island, Jinbei dengan tegasnya menyatakan keluar dari kelompok bajak laut Yonkou Big Mom dan bergabung dengan kru Raja Bajak Laut masa depan yaitu Monkey D Luffy.

Setelah kekalahan Doflamingo saat di arc Dressrosa, secara tidak langsung Luffy telah berhasil mengalahkan seluruh Shichibukai.

Tujuan Luffy selanjutnya adalah menghancurkan sistem Yonkou dan mengalahkannya. Setelah timeskip kita diperlihatkan jika Yonkou berjumlah empat orang, yaitu Kaido, Big Mom, Shanks, dan Kurohige.

Pada chapter 1050 lalu, merupakan awal dari kehancuran sistem Yonkou dengan kalahnya dua Yonkou sekaligus yaitu Big Mom dan Kaido. Hal ini juga yang menandakan jika kekuatan Luffy sudah melebihi Yonkou.

Saat ini tersisa dua Yonkou lagi yang bakal Luffy hadapi pada cerita berikutnya yaitu Akagami no Shanks dan Marshal D Teach. Bahkan setelah mengalahkan mereka berdua dan berhasil mencapai Raftel hingga dirinya menjadi Raja Bajak Laut pun, cerita One Piece belum akan tamat.

Pasalnya, setelah Luffy dan krunya telah mengetahui sejarah sebenarnya dari dunia One Piece dan mengetahui arti dari Will of D. Maka. Selanjutnya Luffy akan mengincar pemerintah dunia untuk mengalahkan kelima Gorosei dan Im-sama. 

Hal inilah yang membuat serial One Piece tak akan tamat hingga 2025 mendatang hingga Luffy bisa menjadi orang terkuat dan tak terkalahkan. Karena masih banyak pertempuran yang belum diperlihatkan oleh Oda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun