Mohon tunggu...
Muhammad Fauzi
Muhammad Fauzi Mohon Tunggu... Buruh - Buruh

Hanya seorang buruh kecil yang hobi menulis

Selanjutnya

Tutup

Parenting Pilihan

Orangtua Jangan Lalai, 7 Etika Dasar Ini Harus Ditanamkan Kepada Anak Sejak Usia Dini

1 Januari 2024   01:25 Diperbarui: 1 Januari 2024   02:06 189
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Banyak orang tua di zaman sekarang ini terlalu sibuk dengan aktivitas dan pekerjaan mereka sehingga mereka melupakan pentingnya mengajarkan etika kepada anak-anak mereka. Jika melihat secara garis besarnya, etika merupakan suatu aturan atau norma yang digunakan untuk mengatur perilaku manusia dalam kehidupan sehari-hari. 

Mengajarkan etika kepada anak-anak sejak dini sangatlah penting, karena dapat membantu mereka menjadi pribadi yang lebih baik dan bertanggung jawab di masa depan.

Sayangnya banyak orang tua yang lalai untuk mengajarkan etika kepada anak-anaknya. Bahkan tak jarang orang tua yang lebih memfokuskan diri pada pencapaian akademis, kesibukan pekerjaan, atau bahkan terlalu sibuk dengan aktivitas sosial mereka sendiri. Hal ini membuat anak-anak merasa terabaikan dan tidak mendapat perhatian dari orang tua mereka. Akibatnya, mereka tidak mendapatkan pengarahan dan bimbingan yang diperlukan untuk mengembangkan karakter dan etika yang baik.

Padahal, sejak anak-anak masih berada dalam tahap perkembangan yang rentan, mereka sangat membutuhkan bimbingan dan pengarahan dari orang tua. Tanpa adanya pengarahan yang tepat, anak-anak dapat mudah terpengaruh oleh lingkungan sekitar mereka yang mungkin tidak selalu baik dan positif.

Orang tua juga seharusnya menyadari bahwa mereka adalah contoh yang paling dekat dan utama bagi anak-anak mereka. Sehingga anak-anak akan meniru perilaku dan sikap yang dilihat dari orang tua mereka.


Mengajarkan etika kepada anak-anak harus dimulai sejak usia dini. Peran orang tua sangatlah penting dalam hal ini. Orang tua harus memberikan contoh dan mengajarkan nilai-nilai etika seperti jujur, disiplin, tanggung jawab, sopan santun, dan lain-lain secara konsisten kepada anak-anak mereka. Dengan memberikan contoh yang baik, anak-anak akan belajar untuk meniru perilaku yang positif dan baik dari orang tua mereka.

Orang tua juga perlu memberikan pengarahan dan penjelasan yang jelas dan tepat tentang etika kepada anak-anak. Hal ini dimaksudkan agar anak-anak nantinya lebih mudah memahami dan menginternalisasi nilai-nilai etika yang diajarkan oleh orang tua.

Setidaknya ada 7 etika dasar yang harus diajarkan dan ditanamkan kepada anak sejak usia dini. 

1. Kembalikan Barang ke Tempatnya (Kebiasaan)

Sebagai orang tua, salah satu tugas penting yang harus dilakukan adalah mengajarkan anak-anak kebiasaan yang baik seperti mengembalikan barang ke tempatnya setelah digunakan. Pada dasarnya, mengembalikan barang ke tempatnya adalah sebuah tindakan kecil yang bisa memberikan dampak besar bagi anak-anak.

Selain memudahkan mereka dalam mencari barang yang dibutuhkan, mengembalikan barang ke tempatnya juga merupakan awal dari kebiasaan yang lebih baik di masa depan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun