Uang memang bukan segalanya, tapi kalau nggak dibahas dan diatur dengan baik, dia bisa jadi bom waktu yang menghancurkan rumah tangga.Â
Banyak pasangan terjebak dalam pola diam-diaman, saling tebak-tebakan, atau bahkan saling menyalahkan soal keuangan, tanpa sadar mereka sedang mempercepat detik-detik kehancuran hubungan sendiri.
Padahal, sesederhana duduk bareng, ngobrol jujur soal penghasilan, pengeluaran, utang, dan rencana masa depan, bisa jadi langkah besar untuk mencegah masalah itu meledak.Â
Bukan soal siapa yang lebih besar penghasilannya atau siapa yang lebih berhak memutuskan, tapi soal kesepakatan dan saling memahami.
Kalau komunikasi soal uang dibangun sejak awal, banyak konflik besar bisa dihindari. Anak-anak pun tumbuh di lingkungan yang sehat, di mana mereka melihat contoh bahwa keuangan itu bukan sesuatu yang ditakuti atau disembunyikan, tapi hal yang bisa dikelola bersama dengan bijak.
Ingat, rumah tangga itu ibarat tim. Kalau urusan uang dijalani bareng-bareng, bukan cuma hubungan yang jadi lebih kuat, tapi masa depan keluarga juga jadi lebih jelas.
Jadi, sebelum uang berubah jadi bom waktu yang merusak segalanya, lebih baik hadapi, bahas, dan atur bersama, demi ketenangan dan kebahagiaan keluarga ke depan.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI