Mohon tunggu...
Muhammad Amar
Muhammad Amar Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Aku mah masih pemula

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Contoh Materi Kultum Singkat tentang Lailatul Qadr

12 Oktober 2023   08:17 Diperbarui: 13 Oktober 2023   07:55 247
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Tentu dengan banyaknya media yang dapat diakses secara free oleh semua kalangan, sangat memungkinkan para Da'i/Da'iyah untuk mencari refrensi-refrensi ceramah singkat tentang  keagamaan, nah karena hal tersebut saya membuat Artikel ini, agar mempermudah para Da'i/Da'iyah dalam berdakwah, dan tentunya Artikel ini bersumber dari Al-Qur'an dan Al-Hadits. Berikut Contoh Kultum Singkat tentang Lailatul Qadr yang saya berikan.

Muqadimah

إِنّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ وَنَعُوْذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَسَيّئَاتِ أَعْمَالِنَا مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْ فَلاَ هَادِيَ لَهُ أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلهَ إِلاّ اللهُ وَأَشْهَدُ أَنّ مُحَمّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُه
اَللهُمّ صَلّ وَسَلّمْ عَلى سيّدنا مُحَمّدٍ وَعَلى آلِهِ وِأَصْحَابِهِ وَمَنْ تَبِعَهُمْ بِإِحْسَانٍ إِلَى يَوْمِ الدّيْن

Para Hadirin yang dimuliakan Allah SWT, Marilah kita panjatkan rasa puja dan puji syukur kita kehadirat Allah SWT, yang telah memberi kita banyak  sekali nikmat, dan dari sekian banyak nikmat itu, ada dua nikmat yang sering diberikan oleh Allah kepada Hamba-Nya, akan tetapi sering juga dilupakan oleh hamba-Nya, lantas apa kedua nikmat tsb,  sebagaimana yang disabdakan oleh Nabi Muhammad SAW,

نِعْمَتَانِ مَغْبُونٌ فِيهِمَا كَثِيرٌ مِنْ النَّاسِ الصِّحَّةُ وَالْفَرَاغُ

"Dua nikmat, kebanyakan manusia tertipu dengan keduanya, yaitu kesehatan dan waktu luang." (HR. Al-Bukhari)

Dan apabila kita, tersadar atau teringat dengan ke 2 nikmat tersebut, maka sudah sepantasnya, kita sebagai hamba yang beriman agar mensyukurinya, karena Allah SWT telah menegaskan di surah Ibrahim ayat 7,


وَاِذْ تَاَذَّنَ رَبُّكُمْ لَىِٕنْ شَكَرْتُمْ لَاَزِيْدَنَّكُمْ وَلَىِٕنْ كَفَرْتُمْ اِنَّ عَذَابِيْ لَشَدِيْدٌ

"Dan (ingatlah) ketika Tuhanmu memaklumkan, Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambah (nikmat) kepadamu, tetapi jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka pasti azab-Ku sangat berat."(QS. Ibrahim 14: Ayat 7)

sholawat serta salam semoga selalu tercurah limpahkan kepada baginda Nabiyullah Muhammad SAW, yang telah mengarahkan, menuntun kita dari zaman jahiliyah ke zaman yang terang benderang yakni addiinul islam, innaddiina 'indaallahil islam.

Isi

Allah SWT berfirman di dalam surah Al-Baqarah : 185 dan surah Al-Qadr :

شَهْرُ رَمَضَانَ ٱلَّذِىٓ أُنزِلَ فِيهِ ٱلْقُرْءَانُ هُدًى لِّلنَّاسِ وَبَيِّنَٰتٍ مِّنَ ٱلْهُدَىٰ وَٱلْفُرْقَانِ

"Bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Al Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu serta pembeda (antara yang hak dan yang bathil)." (QS. Al-Baqarah 2 : Ayat 185)

اِنَّآ اَنْزَلْنٰهُ فِيْ لَيْلَةِ الْقَدْرِ

وَمَآ اَدْرٰىكَ مَا لَيْلَةُ الْقَدْرِۗ

لَيْلَةُ الْقَدْرِ ەۙ خَيْرٌ مِّنْ اَلْفِ شَهْرٍۗ

تَنَزَّلُ الْمَلٰۤىِٕكَةُ وَالرُّوْحُ فِيْهَا بِاِذْنِ رَبِّهِمْۚ مِنْ كُلِّ اَمْرٍۛ

سَلٰمٌ ۛهِيَ حَتّٰى مَطْلَعِ الْفَجْرِ

"Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Qur'an) pada malam qadar. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu?. Malam kemuliaan itu lebih baik daripada seribu bulan. Pada malam itu turun para malaikat dan Ruh (Jibril) dengan izin Tuhannya untuk mengatur semua urusan. Sejahteralah (malam itu) sampai terbit fajar."(QS. Al-Qadr 97 : Ayat 1-5)

Hadirin yang berbahagia,  Nabi SAW menganjurkan kepada kita melalui istri beliau sayyida Aisyah kemudian para sahabat, ketika kita berjumpah dengan bulan Ramadhan, maka hendaklah untuk mengejar Lailatul Qadr di10  malam terakhir dibulan Ramadhan .

Nah apa sih yang menjadikan Lailatul Qadr ini istimewa?, kata para ulama Lailatul Qadr diambil dari 2 kata yaitu Laila dan Al Qadr, Laila secara bahasa artinya malam, sedangkan Qadr secara bahasa artinya kemuliaan, sehingga dapat dikatakan Lailatul Qadr adalah Malam yang penuh dengan kemuliaan.

kemudian yang menjadikan malam ini istimewa dibandingkan dengan malam" yang lain, dan saking istimewanya sampai Allah SWT berfirman:

لَيْلَةُ الْقَدْرِ ەۙ خَيْرٌ مِّنْ اَلْفِ شَهْرٍۗ

malam lailatulqadr itu lebih baik daripada 1000 bulan, (QS. Al-Qadr 97:Ayat 3)

disurah yang lain Allah juga berfirman :

اِنَّآ اَنْزَلْنٰهُ فِيْ لَيْلَةِ الْقَدْرِ

شَهْرُ رَمَضَانَ ٱلَّذِىٓ أُنزِلَ فِيهِ ٱلْقُرْءَانُ

jadi yang menjadikan malam ini istimewah, malam yang mulia, karena Allah SWT menurunkan Al qur'an pada malam tersebut, sehingga dari sini para ulama memberi kita nasihat yang sangat berharga tentang apa yang harus kita lakukan untuk mengisi malam-malam ganjil di10 malam terakhir dibulan suci ramadhan, sehingga disalah satu antara malam-malam ganjil itu kita berharap berjumpa dengan Lailatul Qadr, kata ulama', diantara amalan yang paling baik dilakukan pada malam Lailatul Qadr adalah membaca Al qur'an didalam sholat sebagaimana malam itu disebut sebagai malam kemuliaan, dia mulia karena Allah turunkan Al Qur'an, maka siapapun yang ingin dimuliakan pada malam itu, dimuliakan dengan ampunan dosa, dimuliakan dengan Rahmat Allah, dimuliakan dengan jaminan syurga, dimuliakan dengan derajat nya yang diangkat tinggi melebihi orang" biasa, maka habiskanlah malam itu dengan membaca Al Qur'an terutama didalam sholat, sehingga Nabi SAW bersabda

من قام ليلة القَدْر إيمَانا واحْتِسَابًا غُفِر له ما تَقدم من ذَنْبِه

"Barangsiapa menunaikan sholat bersamaan di malam Lailatul Qadr, dengan penuh keimanan kepada Allah, penuh ketulusan disertai rasa muhasaba diri, maka ia akan mendapatkan ampunan dosa dari dosa-dosa yang pernah ia lakukan dari baligh hingga detik itu."

Jamaah yang dirahmati oleh Allah

Hadirin Yang dirahmati Allah SWT, siapa yang pada malam Lailatul Qadr mendirikan sholat lalu iamembaca Al Qur'an  di dalam sholatnya sebagaimana firman Allah disurah muzammil

يٰٓاَيُّهَا الْمُزَّمِّلُۙ

قُمِ الَّيْلَ اِلَّا قَلِيْلًاۙ

نِّصْفَهٗٓ اَوِ انْقُصْ مِنْهُ قَلِيْلًاۙ

اَوْ زِدْ عَلَيْهِ وَرَتِّلِ الْقُرْاٰنَ تَرْتِيْلً

"Wahai orang yang berselimut (Muhammad)!, Bangunlah (untuk salat) pada malam hari, kecuali sebagian kecil, (yaitu) separuhnya atau kurang sedikit dari itu, atau lebih dari (seperdua) itu, dan bacalah Al-Qur'an itu dengan" (QS. Al Muzammil 73:Ayat 1-4)

bangunlah ditengah malam/kurang sedukit/lebih sedikit, dan bacalah Al Qur'an secara perlahan" didalam sholat itu,  maka kata Nabi Muhammad SAW, siapa yang pada malam Lailatul Qadr mendirikan sholat malam, kemudian membaca Al Qur'an di dalamnya

غُفِر له ما تَقدم من ذَنْبِه, akan dihapuskan semua dosa-dosanya yang telah lalu, lagi pula kalau kita mencoba untuk menghitung, dengan kalimat خَيْرٌ مِّنْ اَلْفِ شَهْرٍ malam itu lebih baik daripada 1000 bulan, coba kita hitung, pahala membaca Al Qur'an dimalam Lailatul Qadr, kata Nabi di dalam sebuah Riwayat tentang keutamaan membaca Al Qur'an bahwa

مَنْ قَرَأَ حَرْفًا مِنْ كِتَابِ اللَّهِ فَلَهُ بِهِ حَسَنَةٌ وَالْحَسَنَةُ بِعَشْرِ أَمْثَالِهَا

لَا أَقُولُ الم حَرْفٌ وَلَكِنْ أَلِفٌ حَرْفٌ وَلَامٌ حَرْفٌ وَمِيمٌ حَرْفٌ

Dari Abdulloh bin Mas'ud, dia berkata: Rasulullah shalallahu 'alaihi was sallam bersabda, "siapa orang yang membaca satu huruf saja, dari ayat ayat suci Al Qur'an maka dari satu huruf itu Allah SWT akan hitung  dengan 10 kebaikan.

Aku tidak mengatakan alif lam mim satu huruf, tetapi alif satu huruf, lam satu huruf, dan mim satu huruf."

(HR. Tirmidzi no: 2910. Dishahihkan Syaikh Al-Albani di dalam Ash-Shohihah, no. 3327; dan Syaikh Salim Al-Hilali di dalam Bahjatun Nazhirin 2/229)

setiap 1 huruf Al Qur'an itu bagi pembacanya ada 10 kebaikan, 1 huruf 10 kebaikan, dan adalah 3 huruf berarti 30 kebaikan, itu adalah pahala Al Qur'an dihari-hari yang normal, kalau kita kalikan dengan 1000 bulan maka terbayang tidak 1 huruf kita baca di malam Lailatul Qadr dari ayat-ayat Al Qur'an itu pahalanya seperti mambaca 1 huruf  selama 1000 bulan lebih, itu masih pahala membaca Al Qur'an pada malam Lailatul Qadr, jadi sangat rugi sekali kalau kita habiskan banyak waktu istirahat/ tidur , lebih baik lagi malam-malam ganjil diakhir Ramadhan kita sedikitkan tidur, Nabi dan para sahabat sedikit sekali tidur di malam terakhir Ramadhan, bahkan mereka tidak tidur semalaman, meraka hanya qailulah, tidur sebentar disiang hari antara  menjelang dzuhur sampai waktunya dzuhur / sesudah dzuhur sampai menjelang ashar sekitar 1/1 set jam, sisanya dimalam hari mereka begadang untuk membaca Al Qur'an berdzikir, sholat dan sebagainya sehingga kita mendapatkan pahala yang tadi menurut matematika 1000 bulan maka 1 hurufnya seperti membaca Al Qur'an selama 1000 bulan bahkan lebih.

kemudian amalan kedua kata Nabi amalan yang baik dilakukan saat i'tikaf/ mengejar Lailatul Qadr adalah beristighfar dan berdo'a kepada Allah SWT, berikut do'a yang diajarkan oleh Nabi kepada sayyida aisyah, kata aisyah ya rasullah  kalau saya bertemu dengan malam Lailatul Qadr apa yang harus baca, kata nabi ucapkanlah

 إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي,

"Ya Allah, sesungguhnya Engkau adalah Dzat yang Maha Pemaaf. Engkau suka memaafkan, maka maafkanlah aku."

 itu salah satu do'a yang baik dibaca pada malam-malam terakhir dibulan Ramadhan. kita juga boleh membaca do'a istigfar yang lain seperti

لَّآ اِلٰهَ اِلَّآ اَنْتَ سُبْحٰنَكَ اِنِّيْ كُنْتُ مِنَ الظّٰلِمِيْنَ ۚ

berbagai macam do'a, bahkan dengan bahasa Indonesia pun selama itu adalah do'a yang baik, sehingga berdo'a dan meminta ampun adalah amalan favorit Nabi pada malam Lailatul Qadr, sehingga dimalam apapun diantara 10 malam terakhir bulan Ramadhan, yuk kita perbanyak sholat, sholat sunnah dengan membaca Al Qur'an di dalamnya, banyak berdo'a setelah sholat dengan meminta ampun kepada Allah.

Mungkin itu sedikit materi tentang Keistimewaan Lailatul Qadr, Apabila ada kesalahan dalam penulisan, silahkan berkomentar dikolom yang sudah disediakan, Terimakasih telah membaca, Jazakumullah khoiron katsiro

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun