Mohon tunggu...
muassisul khoiroh
muassisul khoiroh Mohon Tunggu... -

Orang yang bisa mengendalikan emosinya adalah pemenang hidup sejati.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Seberapa Pentingkah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)?

5 Maret 2014   00:37 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:14 252
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

The Golden Age (AUD)

Anak merupakan harta paling berharga yang dimiliki oleh orang tua. Anak yang lucu dan menggemaskan tentu orang tua akan senang dan bahagia melihatnya dengan pertumbuhan yang normal apalagi saat anak itu usia balita dan umur 0-6 tahun. Pada saat inilah anak mengalami golden age / masa emas dimana dia akan mengekspresikan seluruh imajinasinya. Anak yang hiperaktif tentu akan mengalami perkembangan yang sangat cepat dan kelihatan. Orang tua harus memperhatikan tumbuh kembang anak. Karena dengan perhatian dan antusias orang tua anak akan merasa senang dan merasa tambah mendapatkan kasih perhatian dan sayang dari orang tua. Sehingga akan menambah keterikatan naluri antara orang tua dan anak teruatama ibu dan anak.

PAUD merupakan pendidikan pertama yang dilalui oleh AUD dimana didalamnya anak akan bermain dan mengekspresikan seluruh imajinasinya. Pada PAUD ini anak tidak boleh dituntut apapun biarkan mereka melakukan segala sesuatu yang mereka inginkan kalaupun ada tindakan yang negative bagi mereka sebagai orang tua atau pendidik tidak boleh memarahi ataupun memukul si anak, kita harus pandai-pandai mengarahkan dan menasehati anak agar mereka mengerti dan tidak mengulangi lagi. Hal ini dilakukan tidak sekaligus anak mengerti dan menghindari perbuatan yang kurang baik tersebut. Kadang-kadang mereka juga masih mengulangi untuk yang kesekian kalinya. Sehingga orang tua harus telaten mengarahkan si anak. Hal ini bisa dilakukan orang tua dengan memberi pujian atau hadiah kepada anak atau mengajak anak dengan hal-hal yang disenangi oleh si anak.

Tumbuh kembang anak didaerah perkotaan dan daerah pedesaan akan berbedahal tersebut bisa dilihat dari faktor keluarga dan lingkungan. PAUD sangat pentig bagi pengawasan orang tua. Oleh karena itu sebagai orangtua harus jeli terhadap pengawasan anak terutama pada usia dini. Didaerah perkotaan penting untuk tumbuh kembang anak, karena terdapat wahana bermain yang memadai terutama di daerah perumahan, faktor keamanan harus ketat. Hal tersebut harus diperhatikan oleh orang tua terutama yang bekerja sebagai wanita karier. Biasanya mereka disibukkan oleh pekerjaanya, tetapi disisi lain orang tua harus ingat tugasnya untuk mendidik anak. Orang tua mana yang tidak senang melihat anaknya pintar dan lincah.

AUD merupakan masa perkembangan cepat yang harus dikembangkan. Karaakteristik PAUD bersifat unik dan tidak sama dengan karakter pada tahap perkembangan yang lain. Selain itu perkembnagan AUD bersifat individual sekaligus sosial dalam semua aspek mulai fisik, kognitif, dan sosio-emosionalnya. Tujuan PAUD adalah mengembangkan berbagai potensi anak sejak dini sebagai persiapn untuk hidup dan dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan. Selain itu untuk terciptanya tumbuh kembang AUD yang optimal melalui peningkatan pelayanan prasekolah serta mempersiapkan AUD untuk masuk jenjang pendidikan formal dengan meletakkan dasar bagimana seharusnya belajar (learning to how learn) melalui pendekatan lerning by playing.


Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun