Mohon tunggu...
Mochammad Miftahussurur
Mochammad Miftahussurur Mohon Tunggu... Guru - Santriwritter

Ibda' bi nafsih

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Bangun 2 Taman Baca di Desa Srogol, Bukti Kepedulian Mahasiswa KKN Unusia Kelompok PMS

16 Maret 2022   16:53 Diperbarui: 16 Maret 2022   17:27 179
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Dokumen Pribadi

Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang di jalani oleh kelompok PMS (Pengabdi Masyarakat Srogol) beranggotakan 13 orang, seperti dengan namanya yaitu kelompok PMS yang memiliki arti Pengabdi Masyarakat Srogol ini melaksanakan KKN di Desa Srogol Kec. Cigombong Kab. Bogor Prov. Jawa Barat.Desa Srogol ini berada di antara Gunung Gede Pangrango dan Gunung salak.

Kelompok KKN ini telah membuat 2 TBM (Taman baca masyarakat) sebagai bukti kepedulian mahasiswa KKN terhadap Literasi dalam dunia pendidikan khususnya di Desa Srogol, Mahasiswa KKN juga berperan aktif dalam membangun desa Srogol menjadi desa Pendidikan yang lebih baik lagi.

Kelompok KKN PMS membuat 2 taman baca di lokasi yang berbeda, lokasi yang pertama bertepatan di Kantor desa Srogol dan lokasi kedua bertepatan di Pondok pesantren Miftahussa'adah Desa Srogol Babakan keluarga, lokasi yang di pilih merupakan lokasi yang strategis dan memungkin untuk dikunjungi oleh para warga terutama anak -- anak untuk sekedar membaca buku ataupun melaksanakan bimbingan belajar di TBM (Taman baca masyarakat).

Bapak Asep Irwan Kuswara selaku kepala desa sangat menyambut dan mendukung segala program Kegiatan KKN yang dilaksanakan di Desa Srogol. "Saya sangat terbantu dengan adanya kegiatan KKN di Desa Srogol dan Dengan di bangunnya TBM (Taman Baca Masyarakat) menambah fasilitas Desa yang InsyaAllah akan berguna di sini " Ujar pak Asep Bapak kepala Desa.

Taman Baca Masyarkat yang letaknya di Kantor desa Srogol digunakan oleh Masyarakat dan baik anak -- anak dan para remaja sebagai bentuk kepedulian Masyarakat terhadap Dunia literasi dan pendidikan yang lebih baik lagi, dengan adanya TBM (Taman baca Masyarakat) menambah satu fasilitas yang ada di Desa Srogol sebagai Fasilitas yang di gunakan untuk membentuk sumber daya manusia yang memiliki pengetahuan yang lebih baik.

Sambutan hangat juga datang dari Pengasuh Pondok Pesantren Miftahussa'adah "Dengan adanya TBM di Miftahussa'adah saya sangat senang karena bisa menjadi tempat bagi para santri untuk membaca buku sebagai kegiatan yang dilakukkan di waktu luang" Disampaikan oleh Bapak H. Bambang Salah satu pengasuh di pondok pesantren Miftahussa'adah.

TBM (Taman Baca Masyarakat) yang letaknya di Pondok pesantren Miftahussa'adah di fasilitaskan untuk para Santri yang tinggal di Pondok Pesantren miftahussa'adah agar dengan adanya TBM diharapkan mampu memberikan motivasi kepada para santri agar bisa lebih meminati literasi melalui membaca buku dan juga dapat menambah pengetahuan melalui TBM yang telah disediakan.

Segala kegiatan yang ada di kedua taman baca tersebut nantinya akan dilanjutkan oleh para pemuda Desa srogol khususnya para pemuda karang taruna ketika pelaksanakan KKN telah selesai, sebagai bentuk kegiatan literasi yang akan terus berjalan di Desa Srogol sehingga kegiatan tersebut mampu membentuk minat baca masyarakat Desa Srogol.

Dengan adanya TBM (Taman Baca Masyarakat) yang telah didirikan di Desa srogol oleh Mahasiswa KKN -- PMS Unusia, para remaja di Desa Srogol mampu meneruskan dan mengaktifkan kegiatan yang ada di TBM (Taman Baca Masyarakat) agar literasi di Desa Srogol Tetap berjalan dan menjadi lebih baik lagi untuk kedepannya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun