Mohon tunggu...
M. Jojo Rahardjo
M. Jojo Rahardjo Mohon Tunggu... Penulis - Penulis ratusan artikel dan video seputar perkembangan neuroscience dan kaitannya dengan berbagai aspek kehidupan.

Sejak 2015 menulis ratusan artikel dan video seputar perkembangan neuroscience dan kaitannya dengan berbagai aspek kehidupan. M. Jojo Rahardjo dan berbagai konten yang dibuatnya bisa ditemui di beberapa akun medsos lain.

Selanjutnya

Tutup

Politik

Benjamin Netanyahu dan Indonesia

15 Oktober 2023   08:46 Diperbarui: 9 November 2023   11:00 290
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar: al-monitor.com

Israel tiap tahun terus memperbaiki peringkatnya di World Happiness Report (WHR). Lihat di sini: (klik di sini). Itu membuat Israel di tahun 2023 ini menduduki peringkat 4, bersama dengan semua negeri Skandinavia, padahal warga Israel setiap waktu harus waspada atau bersiap menghadapi serangan teror dari beberapa negeri tetangganya yang tidak menginginkan berdirinya negara Israel atau tidak menginginkan keberadaan semua orang Yahudi di wilayah sekitar itu.

WHR diterbitkan oleh PBB tiap tahun sejak 2012 untuk menjadi indikator baru bagi keberhasilan sebuah negara atau pemerintahan. Dulu, pengukurnya atau indikatornya hanya sedikit, seperti: 1. life expectancy, 2. education, 3. GDP per capita, sebagaimana yang digunakan oleh Human Development Index (HDI). Lihat di sini: (klik di sini).

WHR mengukur secara lebih praktis dibanding dengan SGDs (Sustainable Development Goals) yang juga diselenggarakan oleh PBB. SGDs ini memiliki 19 goals yang terlalu rinci. Lihat di sini: (klik di sini).

Sedangkan WHR memiliki 6 indikator:

1. GDP per capita.
2. Social support.
3. Healty life expectancy
4. Freedom to make life choices.
5. Generosity.
6. The absence of corruption.

Itu artinya Israel memiliki 6 pencapaian yang bagus di semua indikator itu.

Perlu diketahui: satu indikator mempengaruhi indikator yang lain. Sebagai contoh GDP per capita pasti mempengaruhi kemampuan memberi layanan umum bagi masyarakat, sehingga mempengaruhi healty life expectancy, mempengaruhi freedom to make life choices (misalnya pendidikan), juga social support. 

Begitu juga sebaliknya: The absence of corruption bisa meningkatkan GDP per capita. Healthy life expectancy bisa meningkatkan produktivitas yang berujung pada GDP per capita. Juga indikator yang lain, seperti freedom to make life choices yang bisa meningkatkan GDP per capita.

Di luar pencapaian di WHR, Israel terkenal dengan teknologinya yang maju, perekonomian yang berhasil, demikian juga terkenal dengan berbagai perusahaan global multinasionalnya di seluruh dunia. 

Belum lagi soal sistem pertahanan militernya yang sejak lama terkenal kuat. Termasuk juga soal teknologi pertaniannya yang terbukti berhasil diterapkan di berbagai tempat di dunia, antara lain Ethiopia yang dulu tandus dan dilanda kelaparan, juga di India. Mungkin berkat teknologi pertanian Israel, dunia bisa terbebas dari ancaman kelangkaan pangan.

Namun bagaimanapun juga, beberapa tahun terakhir ini, warga Israel memiliki ketidakpuasan pada pemerintahannya, terutama pada PM Benjamin Netanyahu yang sudah belasan tahun berkuasa. Ini beberapa kritik yang dilemparkan warga Israel:
1. Menjadi populer dengan cara memanfaatkan gerakan radikalisme seputar Jewish supremacist, anti-Arab, atau religious-Zionism.
2. Tidak fokus dalam mengupayakan perdamaian dengan Palestina.
3. Fokus meraih kekuasaan politik saja, bukan fokus pada kepentingan masyarakat Israel.
4. Kabinetnya diisi oleh orang yang loyal kepadanya, bukan orang yang memiliki kapasitas atau kualifikasi.
5. Korup.
6. Mengancam praktik demokrasi di Israel.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun