Mohon tunggu...
melisa emeraldina
melisa emeraldina Mohon Tunggu... Lainnya - Menulis untuk Berbagi Pengalaman

"Butuh sebuah keberanian untuk memulai sesuatu, dan butuh jiwa yang kuat untuk menyelesaikannya." - Jessica N.S. Yourko

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Tak Sia-sia ke JNE Tiap Malam, Akhirnya Aku Miliki Properti Pertamaku

27 Januari 2022   08:00 Diperbarui: 27 Januari 2022   08:09 642
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Suamiku yang saat itu masih berstatus pacar aku minta menjadi model untuk promosi cover koper (dok pribadi)

Beberapa lokasi di Indonesia, bahkan hingga saat ini, tahun 2022, ada yang hanya dapat dijangkau oleh JNE dan ekspedisi milik Pemerintah yang waktu kirimnya lebih lama.

Paketku selalu aman sampai lokasi pembeli dengan kondisi utuh dan baik. Kalau pun ada yang terlambat sampai, pasti mendapat penanganan yang baik bila aku menyampaikan pengaduan. Syukur tidak pernah ada yang hilang.

Jenis layanan pengiriman JNE sangat beragam. Bila ingin ongkos kirim murah, meski lebih lama, bisa memilih layanan OKE (Ongkos Kirim Ekonomis). Layanan ini banyak dipilih oleh mereka yang harga pengiriman ke  wilayahnya memang cukup mahal, seperti daerah terpencil, daerah Kalimantan dan Indonesia wilayah timur. Terkadang meskipun tertera waktu penyampaian 5-7 hari, ternyata dalam waktu 3 hari sudah sampai. Pembeli tentu sangat senang bila sampai lebih cepat.

Bila ingin pengiriman standar, maka bisa memilih layanan REG (Reguler). Harganya ditengah-tengah, kecepatan kirimnya pun sekitar 2-3 hari saja. Bila hanya dikirim di wilayah Jabodetabek, maka bisa sampai dalam waktu 1-2 hari.

Sedang terburu-buru? Bisa pilih layanan YES (Yakin Esok Sampai). Sebuah layanan yang menjanjikan pakai sampai tepat satu hari setelah pengiriman. Harganya tentu sedikit lebih mahal. Namun, demi kepastian barang sampai lebih cepat, kenapa tidak?

Aku sendiri sering menggunakan layanan JTR (JNE Trucking) ketika melakukan pembelian stok barang dari pemasok. Pilihan ini aku pilih, dengan mempertimbangkan biaya ongkos kirim yang lebih ekonomis, mengingat stok barang yang aku beli biasanya melebihi berat 10kg . Sehingga margin keuntungan yang aku dapatkan bisa lebih besar.

Setelah menyerahkan paket pada Mas Udin, aku segera kembali ke kos. Jalanan masih cukup ramai sehingga aku merasa aman berjalan sendirian.

Januari 2022

Apartemen yang aku inginkan telah berhasil kubeli pada bulan Maret 2017, sesuai targetku. Furniturnya pun telah aku pesan khusus sesuai dengan keinginanku. Aku tinggal disana kurang lebih selama 3 tahun, lalu aku sewakan, karena setelah menikah aku membeli rumah bersama suami.

Foto apartemenku pada Mei 2017 (dok pribadi)
Foto apartemenku pada Mei 2017 (dok pribadi)

Kelender mewarnai dari JNE menghiasi salah satu rak buku (dok pribadi)
Kelender mewarnai dari JNE menghiasi salah satu rak buku (dok pribadi)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun