Mohon tunggu...
melisa emeraldina
melisa emeraldina Mohon Tunggu... Lainnya - Menulis untuk Berbagi Pengalaman

"Butuh sebuah keberanian untuk memulai sesuatu, dan butuh jiwa yang kuat untuk menyelesaikannya." - Jessica N.S. Yourko

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

8 Tip Menata Rumah yang Sempit

9 Juli 2021   09:00 Diperbarui: 9 Juli 2021   20:33 793
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Pasangan mengatur tata ruang rumah (Sumber: freepik)

Ilustrasi cat dinding dengan padu warna lebih gelap untuk menciltakan ilusi mata (sumber:freepik)
Ilustrasi cat dinding dengan padu warna lebih gelap untuk menciltakan ilusi mata (sumber:freepik)

Kalian juga bisa memadukan warna terang dengan warna yang sedikit lebih gelap untuk salah satu tembok agar memiliki dimensi yang membuat ilusi mata seolah lebih dalam.

6. Hindari menggunakan wallpaper bermotif besar

Ilustrasi rumah dengan wallpaper bermotif besar (sumber:wallpaperuse.com)
Ilustrasi rumah dengan wallpaper bermotif besar (sumber:wallpaperuse.com)

Pemilik apartemen suka menggunakan wallpaper untuk mempercantik dinding rumahnya. Namun pilihlah motif yang simpel, berupa garis, tekstur tertentu atau motif yang kecil saja. Hindari penggunaan motif yang besar. Ruangan akan terlihat penuh dan melelahkan mata.


7. Hindari memasang terlalu banyak hiasan dinding

Memasang terlalu banyak foto maupun hiasan dinding membuat rumah terlihat penuh dan sempit. Pilihlah beberapa foto terbaik saja untuk dipasang di salah satu bagian dinding.

Usahakan untuk memasangnya dengan seni, kalian bisa mencari inspirasi dari instagram atau pinterest. Contohnya dengan memilih material frame yang sama, menyeragamkan ukuran foto, atau mengedit foto dengan tone warna yang sama sebelum mencetaknya. 


8. Lampu yang terang

Pilihlah lampu dengan tingkat keterangan yang pas. Lampu yang terlalu gelap membuat ruangan terasa sempit dan membuat mata kita bekerja lebih keras. Pastikan kalian mengukur luas ruangan untuk menentukan cahaya yang pas.  

Untuk jenis lampu LED, saya pernah menemukan rumus yang paling mudah, yaitu dengan rumus panjang x lebar x 1.5. Sehingga bila ruangan kalian 3x3 maka sekitar 13.5 watt. Atau yang paling mendekati adalah 14 watt. Namun bila kalian menggunakan beberapa titik lampu, maka harus dibagi dengan titik lampu yang ada. Misal satu ruangan ada dua titik lampu, maka masing-masing 7 watt.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun