Mohon tunggu...
AQueen Catellya Zain
AQueen Catellya Zain Mohon Tunggu... Jurnalis - ASN-RI, Owner; Allya_Invest@ Bengkulu Indonesia

You are the best creation of Allah for the World..🌾💐

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Menghargai diri sendiri dan orang lain..

23 Oktober 2022   17:28 Diperbarui: 24 November 2023   12:51 45
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

       Sikap menghargai, rendah hati bukan berarti rendah diri apalagi sampai jadi merasa tak berharga. Sebagai contoh, Apabila kita memiliki teman, seorang yang pintar berbakat namun memiliki rasa menghargai dengan cara bersikap rendah hati dan ramah, jauh lebih menyenangkan. Pertemanan bermakna ketimbang berteman dengan PhD lulusan universitas terkenal luar negeri, namun tidak bisa menghargai orang dan tidak bisa memperlakukan orang lain dengan baik.

Hal ini salah satu fenomena kasus biasa yang kita jumpai dalam pergaulan. Disinilah penting menghargai,!!

Ada istilah mengatakan bahwa Rasa hormat dan penghargaan yang kamu berikan kepada orang lain merupakan cerminan rasa hormat dan penghargaan yang kamu berikan pada dirimu sendiri.

Menghargai diri sendiri akan menghindarkan kita dari kemungkinan menyalahkan diri, hingga tidak  berpikir bila tuhan menciptakan kita sempurna dengan kelebihan dan kekurangan masing-masing. Oleh karena itu, penghargaan terhadap diri sendiri menjadi sangat penting.

Tidak hanya kepada diri sendiri, kita juga perlu untuk belajar menghargai orang lain. 

Jika kita merasa tidak nyaman diperlakukan semena-mena yang berujung tidak menghargai, begitu pula orang lain.   

Oleh karena itu, kita harus belajar untuk menghargai orang lain juga. Kita harus belajar untuk menghargai usaha, perjuangan, ide dan pandangan yang dimiliki oleh orang lain, Sebagai suatu perpedaan yang bisa membuat hidup lebih berwarna. Bila kita saling menghargai tidak ada pertentangan mendalam yang tidak memiliki solusi untuk diselesaikan. Hidup lebih berwarna apabila kita saling menghargai dengan menghagai diri kita sendiri terlebih dahulu.*)
Bengkulu,221022

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun