Mohon tunggu...
Melina
Melina Mohon Tunggu... Lainnya - Teknisi Pangan

Menulis untuk sharing, karena sharing is caring.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Pengalaman Menarik yang hanya Ditemukan di INARI EXPO 2022

10 November 2022   07:00 Diperbarui: 10 November 2022   07:19 3404
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Elang Jawa adalah Burung Garuda, lambang negara Indonesia (Dokumentasi Pribadi).

Mengingat prevalensi kematian akibat stroke di Indonesia yang cukup tinggi (mencapai 10,9% menurut Riset Kesehatan Dasar 2018), studi potensi bahan alami Indonesia untuk mengatasi trombofilia ini merupakan terobosan untuk bidang kesehatan.

Oleh karena itu, penelitian oleh James Jackson dan Cecilia Tiffany dari SMA Santa Laurensia Alam Sutera ini memenangkan juara satu LKIR untuk bidang Ilmu Pengetahuan Teknik dan Rekayasa (IPT).

Seminar dan Workshop yang menarik dan menambah pengetahuan

Selalu ada seminar dan workshop dengan topik yang menarik untuk diikuti setiap harinya.

Untuk seminar sendiri, ada seminar yang bersifat on-site dan ada seminar yang bisa diikuti secara daring.

Rasanya senang sekali mengetahui bahwa talkshow dengan narasumber disiarkan secara live streaming di kanal Youtube. Tidak perlu khawatir ketinggalan. Siaran talkshow-nya masih bisa ditonton ulang melalui channel youtube BRIN Indonesia.

Saya sendiri berkesempatan untuk mengikuti salah satu workshop yang diadakan oleh BRIN, bertema "Create Video Research on Your Smartphone".

Dalam workshop ini, kita diberikan tips bagaimana membuat video ilmu pengetahuan yang menarik berbekal smartphone yang kita miliki.

Dan ternyata, BRIN memiliki program afiliasi dengan para kreator konten!

BRIN mengajak para kreator konten untuk membuat konten ilmu pengetahuan yang menarik demi meningkatkan literasi masyarakat.

"Karena ilmu pengetahuan itu tidak harus selalu dari buku pelajaran saja."

Konten yang dimaksud tidak hanya terbatas pada video saja. Para kreator konten dipersilakan untuk mengirim konten berbentuk komik dan karya tulis untuk diterbitkan oleh BRIN.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun