Mohon tunggu...
Meliana Aryuni
Meliana Aryuni Mohon Tunggu... Lainnya - Penulis pemula yang ingin banyak tahu tentang kepenulisan.

Mampir ke blog saya melianaaryuni.web.id atau https://melianaaryuni.wordpress.com dengan label 'Pribadi untuk Semua' 🤗

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Sahur: Hadiah Sekaligus Hiburan Bagi yang Berpuasa

7 April 2023   22:59 Diperbarui: 7 April 2023   23:03 452
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto oleh khats cassim: https://www.pexels.com/

"Makan sahurlah kalian karena dalam makan sahur terdapat keberkahan." (HR. Bukhari dan Muslim).

Sahur dan Berkah di Dalamnya

Berpuasa itu ada waktu sahur dan ada waktu berbuka. Kedua waktu ini tidak bisa dipisahkan. Ya, kalau mau berpuasa, kamu harus bersahur dan berbuka. 

Namun, seringkali merasa enggan bersahur. Alasannya, masih mengantuk, masih kenyang, atau tidak nafsu. Akibatnya, banyak orang yang tidak bersahur hanya karena malas.  

Padahal dari hadits di atas, sahur itu memiliki keberkahan. Bagi yang berpuasa, bersahur itu sangat penting. Tubuh yang akan berpuasa akan memberi cadangan tenaga sampai tiba azan magrib. Kamu yang berpuasa akan sangat mengerti betapa pentingnya makan sahur itu.



"Makan sahur adalah makan penuh berkah. Janganlah kalian meninggalkannya walau dengan seteguk air karena Allah dan malaikat-Nya bershalawat kepada orang yang makan sahur." (HR. Ahmad 3: 44. Syaikh Syu'aib Al Arnauth mengatakan bahwa hadits ini shahih lighoirihi).

Lalu, siapa di antara kamu yang tidak ingin mendapatkan shalawat dari Allah swt. dan malaikatnya? Pastinya, kita ingin semua doa, shalawat, dan lainnya itu ada dalam kehidupan kita. Terus terang,  sahur menjadi hadiah yang mengiurkan bagi seorang hamba penuh dosa ini. Namun, sangat sedikit yang mengerti manfaat dari makan sahur.

Hiburan Saat Sahur
Oleh karena makan sahur memiliki keberkahan, kita bisa melakukan hal yang bisa membangkitkan semangat untuk makan sahur.
Misalnya, membuat game receh. Kegiatan ngegame ini dilakukan karena dilakukan agar anak-anak mudah dibangunkan saat sahur. 

Keadaan untuk bisa ngegame ini tidak selalu digunakan. Ada saatnya kita harus tilawah. Tilawah itu bisa menjadi hiburan tersendiri bagi orang yang berpuasa. Dengan membaca beberapa halaman ayat-ayat Allah swt., hati ini sudah terhibur. 

Mencari hiburan itu bukan hanya untuk membuat diri kita tertawa, tetapi lebih dari itu hiburan mampu membuat kita bertahan dalam kondisi tertentu. Sahur menjadi hiburan bagi insan yang ingin berpuasa. Ia datang agar orang-orang yang berpuasa bergiat dan bersemangat untuk melakukan kebaikan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun