Mohon tunggu...
Meita Eryanti
Meita Eryanti Mohon Tunggu... Freelancer - Penjual buku di IG @bukumee

Apoteker yang beralih pekerjaan menjadi penjual buku. Suka membicarakan tentang buku-buku, obat-obatan, dan kadang-kadang suka bergosip.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Es Krim untuk Membantu Program Kehamilan

4 Oktober 2019   13:09 Diperbarui: 4 Oktober 2019   13:30 57
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi es krim (pxhere.com)

Apa yang kalian ketahui tentang es krim? Penuh lemak, menyebabkan kegendutan, memperparah radang tenggorokan? Bagaimana kalau aku bilang es krim dapat membantu meningkatkan kesuburan wanita?

Ini berita yang agak lama. Sudah sejak tahun 2007 lalu. Dilansir dari newscientist.com, Jorge Chavarro dan teman-temannya dari Harvard School of Public Health meneliti 18.000 orang perempuan berusia 24 sampai 42 tahun yang tidak memiliki kelainan dalam organ reproduksinya. Kesimpulan penelitian tersebut adalah perempuan yang mengkonsumsi produk turunan susu tinggi lemak seperti es krim atau full-fat milk setiap hari, resiko anovulatory infertility-nya lebih rendah dibanding yang mengkonsumsi produk turunan susu tinggi lemak seminggu sekali.

Apa itu anovulatory infertility?

Setiap bulannya, perempuan pada umumnya mengalami siklus menstruasi. Siklus menstruasi melibatkan hormon yang ada dalam tubuh wanita. Kadar hormon harus meningkat dan menurun pada waktu yang tepat supaya ovulasi bisa terjadi. Dan, ovulasi adalah proses ketika ovarium mengeluarkan sel telur (yang sudah matang) untuk dibuahi oleh sel sperma. Bila pembuahan berhasil, perempuan akan hamil.

Sayangnya, dalam beberapa kasus, ada yang sel telurnya tidak matang sehingga tidak bisa terjadi ovulasi. Dan inilah yang dimaksud dengan anovulatory infertility. Biasanya perempuan yang mengalami anovulatory infertility ini siklus menstruasinya tidak teratur. Bahkan ada yang sama sekali tidak mengalami menstruasi.

Bagaimana es krim bisa membantu kehamilan?

Penjelasannya adalah karena lemak dalam susu itu sebenarnya penting untuk tubuh menghasilkan hormon. Makanya, ada juga kan yang disarankan untuk minum susu kalau mau hamil? Jadi, ini berlaku untuk semua jenis susu dan produk turunannya. Kecuali varian low fat.

Mengapa?

Produk low fat adalah serigala berbulu domba. Dia sepertinya baik untuk para perempuan menjaga berat badannya. Namun di sisi lain, produk low fat bisa menyebabkan infertilitas pada perempuan. Hal ini disebabkan karena dalam proses pembuatan produk turunan susu yang rendah lemak, lemak-lemak baik yang seharusnya bisa membantu pembentukan hormon kesuburan terganggu.

Selain itu, protein yang ditambahkan dalam proses pembuatan susu rendah lemak --untuk memberikan rasa yang bisa diterima oleh lidah- dapat mengganggu keseimbangan organ reproduksi perempuan. Aku juga pernah menceritakan 'keburukan' produk rendah lemak lainnya di sini. Jadi, saran tambahannya adalah, untuk perempuan yang ingin hamil, jangan mengkonsumsi susu rendah lemak atau yogurt rendah lemak.

Tapi nanti jadi menggendut.... Hamil kagak, gendutan iya. Jadi nggak subur juga deh.

Emang sih, kalau perempuan yang berat badan berlebih, kesuburannya berkurang. Tapi jangan salah juga, perempuan yang berat badannya terlalu kurang juga rentan terhadap resiko tidak subur. Jadi, kita tidak perlu berlebihan dan ketakutan dalam mengkonsumsi sesuatu.

Saran tambahannya. Kalau mau nggak gendut, cobalah dengan berolahraga. Konsultasilah dengan personal trainer. Gerakkan badan. Keluarkan keringat. Dalam sebuah penelitian yang dilansir oleh nationalpost.com, bayi yang dilahirkan oleh ibu yang gemar berolahraga otaknya lebih berkembang daripada yang tidak.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun