Mohon tunggu...
Medio Podcast Network
Medio Podcast Network Mohon Tunggu... Lainnya - Medio by KG Media

Medio, sebagai bagian dari KG Radio Network yang merupakan jaringan KG Media, hadir memberikan nilai tambah bagi ranah edukasi melalui konten audio yang berkualitas, yang dapat didengarkan kapan pun dan di mana pun. Kami akan membahas lebih mendalam setiap episode dari channel siniar yang belum terbahas pada episode tersebut. Info dan kolaborasi: podcast@kgmedia.id

Selanjutnya

Tutup

Metaverse Pilihan

Sebelum Era Metaverse Tiba, Mari Rapikan Kemampuan Komunikasi Virtual Kita

5 Mei 2022   14:00 Diperbarui: 5 Mei 2022   14:03 177
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mungkin sekilas terdengar aneh, karena kita tidak banyak menghabiskan waktu untuk bergerak. Akan tetapi, kenapa kerja jarak jauh bisa terasa lebih melelahkan?

Salah satu penjelasan paling komprehensif soal fenomena ini berasal dari riset Jeremy Bailenson, Profesor Komunikasi sekaligus Founding Director Stanford Virtual Human Interaction Lab (VHIL). 

Bailenson mengidentifikasi empat alasan mengapa rapat virtual via video dengan waktu yang lama bisa menimbulkan perasaan lelah atau zoom fatigue. 

Pertama, kontak mata yang tidak natural dan eksesif. Berbeda dengan rapat tatap muka langsung, mata kita mengalami input yang berbeda-beda. 

Akan tetapi, dalam video call, semua orang melihat satu hal dalam waktu bersamaan. Seorang public speaker sering mengalami kesulitan karena mengira ada di dalam situasi yang intens. 

Kedua, selain melihat orang lain, kanal video call biasanya membuat kita juga melihat wajah kita sendiri terus menerus di layar. 


Hal ini cukup melelahkan karena studi membuktikan kita cenderung lebih kritis terhadap diri sendiri ketika melihat refleksi diri. 

Kemudian, muncul beragam pertanyaan, seperti "Apakah rambut saya sudah rapi?". 

Ketiga, kurangnya mobilitas. Berbeda dengan situasi tatap muka langsung ketika kita mungkin bisa bergerak ataupun berjalan, dalam video call, kita hanya terpaku di tempat yang sama. 

Keempat, beban kognitif yang lebih berat. Komunikasi secara langsung saja tidak mudah, apalagi dengan mediasi video yang membuat kita harus bekerja lebih keras dalam mengirim dan menerima sinyal komunikasi. 

Misalnya, kita harus mendengarkan rapat sambil memastikan apakah posisi video kita sudah pas. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Metaverse Selengkapnya
Lihat Metaverse Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun