Mohon tunggu...
Maslizah
Maslizah Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Prodi S-1Ilmu Komunikasi, Fakultas ilmu sosial dan ekonomi (FISE), Universitas Respati Yogyakarta (UNRIYO)

Menulis tidak ada berentinya,intinya nikmati prosesnya :)

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Jangan Panik! Berikut Cara agar Terhindar dari Virus Corona di Zona Merah

11 Juli 2021   16:39 Diperbarui: 11 Juli 2021   16:54 102
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Kasus Virus Corona semakin hari semakin melunjak, menyerang ribuan orang dari berbagai Negara. Menghabisi ratusan hingga jutaan korban jiwa disetiap harinya. Entah siapa yang harus di tanya, kapan ini berakhir? Banyak keluarga yang ditinggalkan karena Virus ini. oleh karena itu aku memberikan beberapa cara agar terhindar dari Virus Corona.

Menjaga daya tahan tubuh

Menjaga daya tahan tubuh adalah menjadi salah satu cara untuk menghindar dari berbagai penyakit. Apalagi pada saat seperti ini, seluruh negara di gempari dengan adanya Virus Corona sehingga kita tidak bisa beraktifitas diluar rumah. Dengan begitu aku menyarankan untuk mengonsumsi makanan sehat, seperti buah-buahan, sayuran dan makanan yang berprotein seperti telur dan ikan.

Dengan begitu, kamu juga tidak boleh melupakan akan satu hal bahwa kamu juga harus berolahraga dirumah untuk meningkatkan daya tahan tubuh kamu agar terhindar dari Virus Corona. Dan akan lebih baik juga jika kamu dapat berjemur di bawah sinar matahari pagi untuk mencegah yang mungkin akan kamu lakukan tiga atau dua kali dalam seminggu.

Mencuci tangan dan memakai masker

Mencuci tangan dan memakai masker  adalah hal yang akan sangat sering kita lakukan pada saat ini. namun mencuci tangan tidak hanya sekedar mencuci tangan. Kamu juga harus tau bagaimana mencuci tangan dengan benar. Dengan memakai air yang mengalir dan memakai sabun yang dapat dilakukan setidaknya selama 20 detik. Sehingga kamu bisa memastikan kalau tangan kamu benar-benar bersih dan dikeringkan dengan tisu maupun handuk bersih.

Memakai masker juga harus memilih masker yang tepat karena kalau kita memakai masker yang tidak efektif kita memungkinkan akan tertular. Sehingga aku menyarankan kalian untuk memakai makser yang sudah efektif seperti masker bedah yang dapat dipakai sekali lalu di buang sehingga virus-virus yang ada di masker tersebut tidak terbawa masuk kedalam rumah.

Memasak makanan sendiri

Ketika kamu mager untuk memasak makanan sendiri. Pastinya kamu akan memesan makanan melalui ojek online. Tapi kamu harus tau, kalau memesan makanan luar tidak baik buat kesehatan tubuh kamu. Kenapa? Karena  kamu tidak akan tau begaimana proses pembuatan atau pengolahan makanan yang kamu makan. Apakah bersih atau tidak. Sehingga aku menyarankan untuk kalian agar bisa memasak makanan sendiri dirumah supaya apa yang kamu makan akan terasa nyaman dan tidak takut dengan Virus Corona.

Mematuhi protokol kesehatan jika keluar rumah

Mana nih yang suka melanggar protokol kesehatan kalau keluar rumah. Eitss, jangan dong. Kamu harus bisa mematuhi protokol kesehatan karena dengan mematuhinya kamu tidak terlalu takut akan tertular Virus Corona. Mematuhinya gimana? Dengan cara memakai masker, mencuci tangan yang benar, menjaga jarak. Itu sudah mematuhi prtokol kesehatan. Yang pastinya kamu jangan keluar-keluar rumah kalau tidak ada kepentingan seperti pergi nongkrong dengan teman-teman. Keluarlah kamu jika mau membeli bahan-bahan pokok untuk kebutuhan dirumah atau yang lainnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun