Mohon tunggu...
Fathan Muhammad Taufiq
Fathan Muhammad Taufiq Mohon Tunggu... Administrasi - PNS yang punya hobi menulis

Pengabdi petani di Dataran Tinggi Gayo, peminat bidang Pertanian, Ketahanan Pangan dan Agroklimatologi

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Sulwan Amri, Pakar Kopi Gayo Jadi "Bintang" Widya Wisata Penas XV

12 Mei 2017   13:22 Diperbarui: 12 Mei 2017   13:33 599
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tanggal 9 Maei 2017, Sulwan melepas para peserta widya wisata dengan seribu kesan tak terlupakan untuk kembali bergabung dengan kontingen mereka di BandaAceh. Sangat beruntung Kabupaten Aceh Tengah memiliki sosok mumpuni seperti dia, sehingga para peserta begitu terkesan mengunjungi daerah ini, karena mendapatkan penjelasan detil tentang kopi Gayo langsung dari pakarnya. Uniknya, keesekan harinya beberapa peserta yang masih belum puas bertemu dengan pakar kopi ini, kembali lagi ke Gayo dengan membawa beberapa orang temannya yang tidak ikut widya wisata sebelumnya. Meski diluar agenda, Sulwan dengan senang hati menerima mereka dan menemani mereka mengunjungi beberapa obyek kopi Gayo.

Itulah sosok Sulwan Amri, sosok bersahaja dengan segudang ilmu dan pengalaman di bidang kopi, tapi tetap terlihat sederhana dan tidak pernah membanggakan diri. Selalu bersikap ramah kepada siapa saja, menjadi ciri khas yang melekat pada dirinya, membuat dia bisa menjadi teman bicara yang menyenangkan. Puluhan tahun mengabdikan diri pada petani kopi Gayo, dedikasi Sulwan pada kopi Gayo juga seperti sudah mendarah daging dalam dirinya, tak sebatas dengan acara Penas ini saja. Ketika ada pejabat dari pusat atau peneliti dari berrbagai lemabga penelitian mengunjungi Gayo terkait dengan pengembangan kopi, maka Sulwan adalah sosok yang pertama akan mereka cari.. Tak salah rasanya kalau banyak yang mengatakan bahwa seluruh hidup Sulwan Amri memang hanya dipersembahkan untuk kopi Gayo, komoditi yang telah menghidupi ratusan ribu warga Dataran Tinggi Gayo ini.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun