Mohon tunggu...
Bahasa

MEMANJAKAN PESERTA DIDIK DENGAN METODE DAN TEKNIK UNIK

21 April 2015   15:03 Diperbarui: 17 Juni 2015   07:50 57
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bahasa. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcstudio

MEMANJAKAN PESERTA DIDIK DENGAN METODE DAN TEKNIK UNIK

(Dwi indah setiyani, Ratna, wahid Nur Arifin)

Sebelum guru mengajar perlu gambaran bagaimana mengajarkan materi kepada anak didik. Agar anak didiknya faham dengan materi yang disampaikan. Seorang guru harus mempunyai cara pengajaran yang sesuai dengan karakteristik anak, karena karakteristik anak berbeda-beda seperti kepribadian melankolis, anak yang memiliki kepripadian melankolis cenderung cengeng sehingga harus bertutur kata yang lembut saat mengajar. Berbeda dengan sanguine, anak yang berkarakter sanguine cenderung aktif berbicara sehingga kita bisa menggunakan pembelajaran yang lebih mengedepankan berbicara untuk menggali potensinya. Lain lagi dengan anak yang berkarakter korelis yaitu kepribadian anak yang cenderung tegas dan cocok jadi pemimpin. Di samping itu anak yang berkepribadian plegmatis cenderung diam dan tidak mau disamakan dengan yang lain, sehingga jika menemui karakter anak yang demikian jangan menyamakan anak tersebut dengan yang anak yang lain.

Terkait dengan karakteristik anak yang berbeda-beda ada beberapa metode dan teknik pembelajaran yang dapat kita lakukan :

1.METODE CERAMAH

Kita bisa menerangkan secara lisan atas bahan pembelajaran pada anak didik untuk hmencapai tujuan pembelajan. Dalam metode ini dapat diterapkan teknik menyimak yaitu :

üSimak-tulis

üSimak-kerjakan

üSimak-terka

üMembuat rangkuman

üMenemukaan benda

üMenemukan kata kunci

2.METODE DISKUSI

Kita dapat membuat peserta didik untuk berinteraksi saling bertukar pendapat dan saling bekerja sama antar kelompok. Dalam metode dapat diterapakan teknik berbicara seperti :

üMenjawab pertanyaan

üBertanya

üPercakapan

üBercerita

3.METODE DEMONSTRASI

Kita dapat mempraktikkan suatu proses kepada peserta didik untuk memudahkan pemahaman terkait materi. Dalam metode ini dapat diterapkan beberapa teknik seperti :

üBermain peran

üWawancara

üMemperlihatkan dan bercerita

üMenyusun kalimat

üCara meekspresikan peran.

4.METODE CERAMAH PLUS

Metode ini merupakan gabungan dari ketiga metode diatas yang meliputi metode ceramah, metode diskusi, dan metode demonstrasi.

Dari uraian metode dan teknik diatas dapat diaplikasikan pada peserta didik, sehingga peserta didik faham tentang apa yang disampaikan oleh pendidik.

Silahkan mencoba dan temukan metode dan teknik yang tepat dalam aktivitas pembelajaran sesuai dengan kenyamanan pendidik dan peserta didik.(PGMI/UTS/04/IAIN SALATIGA)


Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun