Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

4 Pemain Napoli yang Tampil Apik Saat Kandaskan Sassuolo

28 Agustus 2023   16:44 Diperbarui: 28 Agustus 2023   16:45 220
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemain Napoli merayakan gol ke gawang Sassuolo. (via malaymail.com)

Pada akhir pekan kemarin, Serie A Italia kembali bergulir dan memasuki pekan kedua. Belum banyak kejutan yang terjadi hingga pekan kedua ini karena sebenarnya 2 laga awal musim tidak bisa dijadikan patokan untuk musim yang panjang.

Akan tetapi, tetap harus dijadikan sebuah evaluasi meski baru memasuki pekan kedua. Apalagi saat ini bursa transfer masih dibuka, sehingga masih ada peluang untuk melakukan perbaikan di dalam tim juga diperlukan.

Beberapa laga menarik tersaji pada pekan kedua ini salah satunya pertandingan antara Napoli melawan Sassuolo. Pada laga sebelumnya, Napoli berhasil menang atas Frosinone. Sedangkan Sassuolo kalah dari Atalanta.

Napoli yang berstatus juara bertahan Serie A Italia, tentunya mengemban ekspektasi tinggi untuk musim ini. Apalagi skuad utama Napoli musim lalu tidak begitu banyak mengalami perubahan. Hanya Kim Min Jae yang berstatus pemain kunci yang hengkang ke Bayern Munchen awal musim ini.

Sedangkan Sassuolo menjadi klub yang disorot dalam 2 musim terakhir ini karena mengalami sedikit penurunan performa. Masih ingat pada musim 2019 dan 2020 lalu Sassuolo cukup banyak menghasil pemain potensial. Praktis musim lalu hanya Davide Frattesi yang tampil konsisten, itu pun dilepas ke Inter Milan awal musim ini.


Pertandingan antara Napoli melawan Sassuolo dini hari tadi waktu Indonesia berlangsung di markas Napoli yaitu di Stadio Diego Armando Maradona, Provinsi Napoli, Italia. Laga ini dipimpin oleh wasit Antonio Giua.

Dari jalannya laga, Napoli cukup mendominasi dengan 67% penguasaan bola. Sedangkan Sassuolo hanya menguasai 33% penguasaan bola. Dari jumlah tembakan ke gawang on target, Napoli unggul dengan 5 kali tembakan ke gawang on target, berbanding 1 kali tembakan ke gawang on target oleh Sassuolo.

Kemudian dari catatan expected goals atau peluang satu tembakan terjadinya gol, Napoli memiliki peluang 3,54. Sedangkan expected goals tim tamu Sassuolo hanya 0,17.

Hasilnya Napoli menang dengan skor 2-0 atas tamunya Sassuolo. Gol-gol Napoli pada laga ini dicetak oleh Victor Osimhen pada menit ke 16 melalui titik pinalti dan gol dari Giovanni Di Lorenzo pada menit ke 64.

Dilansir dari laman Fotmob.com, ada beberapa pemain Napoli yang tampil apik pada laga ini, antara lain.

1. Giovanni Di Lorenzo

Giovanni Di Lorenzo. (via reuters.com)
Giovanni Di Lorenzo. (via reuters.com)

Pemain 30 tahun ini didatangkan oleh Napoli dari Empoli pada Juni 2019 lalu. Hebatnya Di Lorenzo selalu tampil konsisten sejak saat itu hingga saat ini. Bahkan Di Lorenzo sekarang menjadi kapten tim Napoli serta tidak tergantikan di posisi bek kanan timnas Italia.

Pada laga melawan Sassuolo, Di Lorenzo kembali menjadi starter di posisi bek kanan. Di Lorenzo tampil luar biasa pada laga ini dengan mencatatkan 6 kali umpan terobosan dan mencetak 1 gol. Rating untuk Giovanni Di Lorenzo adalah 8,7 dan menjadi Man of the Match.

2. Victor Osimhen

Victor Osimhen. (via eurosport.com)
Victor Osimhen. (via eurosport.com)

Pemain 24 tahun ini berubah menjadi mesin gol bagi Napoli sejak didatangkan dari klub Prancis, Lille pada September 2020 lalu. Sempat diragukan bisa konsisten karena dibeli dengan mahal kala itu, kini Osimhen seperti tidak berhenti untuk mencetak bagi Napoli.

Melawan Sassuolo, Osimhen bermain sebagai striker tengah dan tampil luar biasa. Osimhen tercatat melakukan 8 kali tembakan ke gawang dan mencetak 1 gol. Rating untuk Victor Osimhen pada laga ini adalah 8,3.

3. Matteo Politano

Matteo Politano. (via calciomercato.it)
Matteo Politano. (via calciomercato.it)

Pemain 30 tahun ini didatangkan dari Inter Milan sejak Januari 2020 lalu dan langsung menjadi andalan di sisi kanan penyerangan Napoli. Politano bahkan diyakini sudah kembali menemukan bentuk permainannya seperti saat berseragam Sassuolo beberapa musim lalu.

Pada laga melawan mantan klubnya kali ini, Politano menjadi starter pada posisi winger kanan. Politano bermain apik pada laga ini dengan mengkreasikan 3 peluang emas dan menenangkan 1 pinalti. Rating untuk Matteo Politano adalah 7,9.

4. Amir Rrahmani

Amir Rrahmani. (via gettyimages.com)
Amir Rrahmani. (via gettyimages.com)

Pemain 29 tahun yang berposisi sebagai bek tengah ini didatangkan dari Hellas Verona sejak Januari 2020 lalu dan mulai mendapatkan tempat di skuad utama sejak musim 2021/2022. Bahkan musim lalu tampil kokoh bersama Kim Min Jae, kini Rrahmani berpasangan dengan Juan Jesus.

Pada laga melawan Sassuolo, Rrahmani tampil kokoh di lini belakang dengan mencatatkan 6 kali duel udara dan melepaskan 5 kali umpan terobosan. Rating untuk Amir Rrahmani pada laga ini adalah 7,8.

Mampukah Napoli kembali menjadi juara Serie A Italia musim ini?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun