Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

6 Pemain Muda ini Siap Menjadi Bintang Baru pada Musim Depan

20 Juli 2021   19:30 Diperbarui: 20 Juli 2021   19:36 815
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Maxence Lacroix. (via news.in-24.com)

Maxence Lacroix. (via news.in-24.com)
Maxence Lacroix. (via news.in-24.com)

Pemain 21 tahun yang berposisi sebagai bek tengah ini baru diboyong oleh klub Jerman, Wolfsburg dari klub Prancis, Sochaux pada awal musim 2020/2021. Lacroix menjadi pemain utama bagi Wolfsburg musim ini dan berhasil mengantarkan Wolfsburg ke papan atas Bundesliga.

Memiliki keunggulan dalam hal duel satu lawan satu dan penempatan posisi yang sempurna, membuat Lacroix bisa diandalkan di lini pertahanan. Ketenangan Lacroix membuatnya dimainkan sebanyak 30 laga musim lalu di Bundesliga, 29 laga diantaranya sebagai starter.

4. Romain Faivre

Romain Faivre. (via leftbackfootball.com)
Romain Faivre. (via leftbackfootball.com)

Pemain 23 tahun ini berposisi pada gelandang sayap, yaitu gelandang kanan dan gelandang kiri. Faivre menimba ilmu di akademi AS Monaco beberapa musim lalu. Namun pada awal musim 2020/2021, Faivre hijrah ke klub Prancis lainnya, Stade Brestois 29.


Romain Faivre memainkan 36 laga musim lalu, 33 kali sebagai starter, mencetak 6 gol, melepaskan 5 kali asis, dan 4 kali masuk dalam Team of the Week. Faivre dinilai sangat potensial karena cukup baik dalam akurasi umpan, kontrol bola, dan tekanan ke lini pertahan lawan.

5. Ilaix Moriba

Ilaix Moriba. (via barcablaugranes.com)
Ilaix Moriba. (via barcablaugranes.com)

Pemain muda 18 tahun yang berposisi sebagai gelandang tengah ini masih terdaftar sebagai pemain Barcelona B pada musim lalu. Baru pada awal musim 2021/2022, Moriba dipromosi ke tim senior Barcelona. Saat ini, Moriba juga sedang negosiasi kontrak di tim utama.

Meski hanya 4 kali menjadi starter dari total 14 laga yang dimainkan, Moriba menjadi salah satu pemain yang tampil apik ketika diberikan kesempatan bermain. Hal ini patut ditunggu, apakah Moriba akan hengkang dari Barcelona untuk mendapatkan menit bermain lebih.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun