Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Inilah Pemain Muda Terbaik Serie A Italia Musim Ini

18 Desember 2020   03:15 Diperbarui: 18 Desember 2020   03:16 919
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Theo Hernandez (merah), ketika berusaha menghadang laju Cristiano Ronaldo. Sumber : zimbio.com

Menjadi pemain yang paling menonjol dalam tim menjadi salah satu yang diharapkan oleh setiap pemain. Namun yang terpenting adalah memberikan kontribusi untuk kemenangan tim adalah hal yang paling diinginkan oleh setiap pemain. Tidak terkecuali pemain muda yang tentunya masih memerlukan banyak menit bermain dan mendapatkan kepercayaan dari sang pelatih agar bisa tampil konsisten.

Dalam beberapa musim terakhir ini, Serie A Liga Italia diidentikkan dengan liga yang suka mengumpulkan pemain senior. Dalam hal ini adalah pemain yang sudah "habis" bersama klub di liga lain, kemudian ditampung oleh klub di Liga Italia.

Sebenarnya sebutan ini tidak sepenuhnya benar dan juga tidak sepenuhnya salah. Karena banyak pemain senior yang masih menjadi andalan dalam tim dan juga tidak sedikit pemain muda yang mampu memberikan kontribusi bagi tim di Serie A Liga Italia.

Bahkan ada beberapa pemain muda yang cukup menonjol dalam beberapa musim terakhir ini seperti Gianluigi Donnarumma, Nicolo Zaniolo, Matthijs de Ligt, Dejan Kulusevski, dan banyak lagi pemain lainnya. Musim ini ada beberapa nama pemain muda yang cukup tampil konsisten sampai pada akhir tahun ini.

1. Manuel Locatelli


Manuel Locatelli. Sumber : forzaitalianfootball.com
Manuel Locatelli. Sumber : forzaitalianfootball.com

Pemain 22 tahun yang berposisi sebagai gelandang bertahan ini menjadi pemain kunci di lini tengah Sassuolo musim ini. Bahkan berkat penampilan apik pemain lulusan dari akademi AC Milan ini, membawanya ke timnas Italia. Manuel Locatelli mampu menjadi pengatur ritme pertandingan serta pemutus serangan lawan di lini tengah Sassuolo musim ini.

Dari data statistik, pemain yang juga bisa bermain pada posisi gelandang tengah ini sudah memainkan 12 laga dan mencetak 2 gol untuk Sassuolo musim ini di Serie A. Hal ini berdampak pada posisi Sassuolo di klasemen sementara yang mampu bersaing di papan atas.

2. Victor Osimhen

Victor Osimhen. Sumber : Transfermarkt.com
Victor Osimhen. Sumber : Transfermarkt.com

Pemain 21 tahun yang berposisi sebagai striker ini baru dibeli oleh Napoli dari klub Prancis, Lille, pada awal musim ini. Penampilan apik sang pemain bersama Lille pada musim lalu membuat manajemen Napoli tidak ragu mengeluarkan biaya besar untuk memboyong pemain timnas Nigeria ini.

Namun sayangnya sang pemain sedang mengalami cedera bahu saat ini dan belum bisa diprediksi kapan akan kembali bermain. Meski demikian, Osimhen mampu tampil efektif dengan membukukan 6 laga, mencetak 2 gol dan 1 assist di Serie A bersama Napoli di musim perdananya.

3. Franck Kessie

Franck Kessie. Sumber : acmilan.theoffside.com
Franck Kessie. Sumber : acmilan.theoffside.com

Pemain 23 tahun yang berposisi sebagai gelandang tengah ini menjadi kunci permainan lini tengah AC Milan musim ini. Meski pada awal bergabung dengan AC Milan pada musim 2017/2018, pemain timnas Pantai Gading ini dinilai tampil buruk. Namun dalam 2 musim terakhir ini Kessie berubah menjadi pemain penting di lini tengah.

Dari data statistik, pemain yang lebih sering dimainkan sebagai gelandang bertahan ini sudah membukukan 12 laga, mencetak 4 gol dan 3 assist untuk AC Milan musim ini di Serie A. Pemain yang sudah mengoleksi 44 laga bersama timnas Pantai Gading ini merupakan pemain lulusan dari akademi Atalanta.

4. Federico Dimarco

Federico Dimarco. Sumber : FansNerazzurri
Federico Dimarco. Sumber : FansNerazzurri

Pemain 23 tahun yang berposisi sebagai bek kiri ini merupakan pemain dari Inter Milan, namun sang pemain sedang dipinjamkan ke Hellas Verona. Penampilan Dimarco bersama Hellas Verona musim ini membuat timnya kadang mengancang tim-tim di papan atas klasemen Serie A. 

Selain bermain sebagai bek kiri, pemain yang pernah dipinjamkan ke Empoli dan Parma ini juga bisa bermain pada posisi gelandang kiri. Dari data statistik, musim ini Federico Dimarco sudah memainkan 11 laga dan menyumbang 3 assist untuk Hellas Verona di Serie A.

5. Nikola Milenkovic

Nikola Milenkovic. Sumber : Futebol na Veia
Nikola Milenkovic. Sumber : Futebol na Veia

Pemain 23 tahun yang berposisi sebagai bek tengah ini merupakan punggawa dari Fiorentina dan sudah menjadi pilar penting di lini pertahanan tim sejak beberapa musim lalu. Penampilan apik pemain lulusan akademi klub Serbia, Partizan Belgrade ini membuat beberapa klub sempat menaruh minat pada sang pemain, salah satunya AC Milan.

Dari data statistik, pemain timnas Serbia ini sudah membukukan 12 laga, mencetak 2 gol dan 1 assist untuk Fiorentina musim ini di Serie A. Namun sayangnya Fiorentina masih harus berjuang di papan bawah klasemen Serie A pada musim ini.

6. Theo Hernandez

Theo Hernandez. Sumber : Detik Sport - Detikcom
Theo Hernandez. Sumber : Detik Sport - Detikcom

Pemain 23 tahun yang berposisi sebagai bek kiri ini menjadi pemain yang paling konsisten di skuad AC Milan sejak direkrut dari Real Madrid pada awal musim lalu. Tergusur di Atletico Madrid dan Real Madrid membuat Theo harus bekerja keras untuk terus tampil apik, dan hasilnya AC Milan menjadi tempat yang tepat bagi pemain berkebangsaan Prancis ini untuk berkembang.

Hebatnya, dari data statistik, pemain Prancis berdarah Spanyol ini sudah membukukan 11 laga, mencetak 3 gol dan 2 assist musim ini di Serie A bersama AC Milan. Penampilan apik Theo turut mengantarkan AC Milan tetap kokoh di puncak klasemen Serie A Italia musim ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun