Mohon tunggu...
M. Ali Amiruddin
M. Ali Amiruddin Mohon Tunggu... Guru - Penulis Biasa

Warga negara biasa yang selalu belajar menjadi pembelajar

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Aku dan Putriku

26 Oktober 2020   09:59 Diperbarui: 29 Oktober 2020   03:54 110
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Jika pada saatnya nanti kehidupan mengalami hambatan, tidak ada jalan lain harus bersama-sama mencari solusi terbaik dan bukan lari dari persoalan yang ada. Bagaimana niat hidup ini harus selalu mampu mencari solusi atas masalah yang ada dan bukan sebaliknya melarikan diri dan tidak peduli dengan segalanya.

4. Mertua adalah orang tuamu ke dua

Ada yang menganggap bahwa pernikahan itu hanyalah menikahnya dua orang laki-laki dan perempuan tanpa melibatkan orang tua. Maka acapkali setelah menikah di antara mereka tidak peduli lagi dengan keluarga masing-masing. Semua beralasan bahwa mereka harus mandiri, dan tidak butuh lagi berkomunikasi dengan keluarga. 

Padahal, bagaimanapun juga mereka hadir bersama keluarga masing-masing. Maka sangat tidak tepat pula jika  jika mereka melupakan keluarga. 

Hakekatnya, keluarga pasanganmu adalah keluargamu juga, apapun kondisinya. Maka menghormatinya adalah sama halnya menghormati orang tuamu sendiri.

5. Mengalahlah jika masih bisa mengalah

Suatu saat dalam rumah tangga akan menemukan perselisihan yang bisa jadi remeh temeh. Seperti memilih tempat tinggal, merencanakan nama anak, bagaimana mereka mendidik anak-anaknya, pekerjaan, dan lain sebagainya. 

Masalah tersebut akan selalu muncul dalam rumah tangga. Nah, jika masalah itu muncul, ada baiknya berkomunikasi secara pro aktif dari hati ke hati dan berusaha mencari jalan tengah mana yang terbaik. 

Jangan selalu merasa menang dan berkuasa, meskipun jabatan dan penghasilan melebihi pasanganmu, karena semua itu adalah titipan semata.

Ada banyak hal yang harus diketahui dan dipahami dalam kehidupan ini. Ada pahit dan getir, ada manis dan bahagia dalam kehidupannya. Semua itu bagian dari hidup yang akan dialami semua manusia di alam semesta.

Jika setiap orang mampu melaluinya, maka mereka akan mampu mengendalikan bahtera rumah tangga hingga pendaratan terakhir.

Salam

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun