Mohon tunggu...
M. Ali Amiruddin
M. Ali Amiruddin Mohon Tunggu... Guru - Penulis Biasa

Warga negara biasa yang selalu belajar menjadi pembelajar

Selanjutnya

Tutup

Metaverse Pilihan

Hal yang Menarik dari Game MOBA (MLBB)

7 Juli 2020   11:09 Diperbarui: 20 Januari 2022   14:21 930
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
jang ONE Esports Mobile Legeng: Bang Bang akan digelar di Jakarta pada Juli 2020 mendatang (Dok. ONE Championship)

Di dalam map (peta)  terdapat sosok-sosok monster atau buff, yang setiap hero bisa mengalahkannya, agar dapat menyerap energi secara gratis. Jika setiap monster bisa dikalahkan, maka kekuatan hero akan bertambah dan bisa mencapai level tertinggi. Kekuatan penuh bisa digunakan untuk mengalahkan lawannya.

Yang perlu dipahami bahwa map (peta)  sendiri memiliki semak-semak yang dapat digunakan untuk bersembunyi dari musuh. Bisa digunakan untuk menyergap lawan. Siapa saja team yang bisa menyergap lawan yang sendirian, maka kemungkinan besar seorang hero akan mudah ditaklukkan.

Jangan dikira hero yang hebat dan harganya mahal bisa menjadi superpower, manakala menghadapi sergapan lawan yang cukup kuat. Jangankan mengalahkan semua hero, untuk melarikan diri kadang terjebak dalam situasi yang sulit, dan akhirnya harus mengalami kekalahan.

Bahkan di dalam Map juga terdapat monster kuat seperti Lord yang akan membantu mengalahkan musuh dengan senjatanya. Anggap saja monster lord tidak terlalu penting bagi yang telah mahir, tapi posisi lord akan sangat penting untuk menghancurkan turret dan base lawan dengan sangat cepat. 

Hero musuhpun akan mengalami kelabakan jika sudah mendapati monster lord ini. Apalagi di babak akhir, semua hero lebih ringan dalam menghadapi musuh.

 Kekompakan Team

Dalam institusi apapun kekompakan anggota team amat sangat dibutuhkan. Karena tanpa kekompakan dan konsistensi dalam membangun team, tidak ada gunanya meskipun tujuannya sudah baik. 

Bagaimana setiap hero bisa memanfaatkan setiap peluang dalam mencapai tujuan yang diinginkan. 

Setiap hero semestinya menjalankan fungsi atau perannya dengan bertanggung jawab. Dengan kemampuan yang ultimate tadi semestinya semua anggota team bisa menyelesaikan misi organisasi dengan cepat. 

Seorang hero atau anggota team sejatinya menghindari egoisme dan merasa paling mampu melakukan pekerjaannya. Seolah-olah dirinya sendiri yang paling bisa mengalahkan lawan. 

Faktanya banyak anggota tim yang melakukan ini. Mereka bekerja tanpa memperdulikan anggota lain. Maka dapat ditebak, kelemahan team akan terbaca. Siapa yang bergerak sendirian tanpa dukungan kemampuan mencari peluang untuk menghancurkan setiap turret atau benteng, maka otomatis team akan mudah sekali dikalahkan musuh.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Metaverse Selengkapnya
Lihat Metaverse Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun