Mohon tunggu...
Mahira Salma
Mahira Salma Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswi

Selanjutnya

Tutup

Diary

Deskripsi Diriku

27 September 2022   15:41 Diperbarui: 27 September 2022   15:45 120
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Diary. Sumber ilustrasi: PEXELS/Markus Winkler

Pada tulisan pertama saya ini, saya ingin memperkenalkan atau mendeskripsikan tentang diri saya.

Nama saya Mahira Salma Azzahra. Biasa dipanggil Mahira oleh teman teman saya dan biasa dipanggil Salma oleh keluarga saya. Saya lahir di Tangerang, pada tanggal 21 November 2003. Umur saya 18 tahun. Saya anak pertama dari satu bersaudara. Pada saat ini, saya tinggal di Ciledug, Kota Tangerang.

Ayah saya bernama Agus Tri Basuki, beliau adalah seorang karyawan swasta dan ibu saya bernama Eni Sugiatni, beliau adalah seorang Ibu Rumah Tangga. Saya lahir dari keluarga sederhana yang selalu mendukung saya dalam segala hal.

Mengenai riwayat pendidikan, saat SD saya bersekolah di SDN Paninggalan 07. Kemudian, saya bersekolah di SMPN 11 Kota Tangerang. Kemudian, saya melanjutkan SMA di SMAS An Nurmaniyah Kota Tangerang. Dan pada saat ini, saya melanjutkan sekolah ke perguruan tinggi, yaitu Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta dengan mengambil program studi Kimia.

Mengenai kepribadian, saya memiliki kepribadian yang bisa dibilang pendiam (introvet) dan kurang pandai dalam bersosialisasi. Menurut saya, ini adalah sifat kurang baik yang saya punya dan saya bertekad untuk bisa lebih terbuka dan berbaur kepada orang lain. Saya juga orang yang mau dan akan bekerja keras untuk menyelesaikan segala pekerjaan yang saya punya, agar dapat terselesaikan dengan tepat waktu dan maksimal.

Saya memiliki hobi memasak. Saya mulai suka memasak saat saya mengikuti ekstrakurikuler Cooking Japannese and Korean Food pada saat SMA. Saya juga suka membaca tetapi bacaan yang saya baca masih dalam kategori bacaan fiksi. Saya berharap bisa lebih banyak membaca buku pengetahuan agar saya bisa mendapat ilmu dan pengetahuan baru yang lebih banyak lagi.

Saya memiliki cita-cita menjadi seorang analis di laboratorium dan bisa melanjutkan pendidikan sampai S2 bahkan S3. Harapan saya, saya bisa menggapai cita-cita saya dan membahagiakan serta membanggakan kedua orang tua saya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun