Mohon tunggu...
Listhia H. Rahman
Listhia H. Rahman Mohon Tunggu... Ahli Gizi - Ahli Gizi

Lecturer at Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Holistik ❤ Master of Public Health (Nutrition), Faculty of Medicine Public Health and Nursing (FKKMK), Universitas Gadjah Mada ❤ Bachelor of Nutrition Science, Faculty of Medicine, Universitas Diponegoro ❤Kalau tidak membaca, bisa menulis apa ❤ listhiahr@gmail.com❤

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Jurus "Carbohydrate Loading" yang Tidak Asing bagi Atlet Maraton

12 Agustus 2021   21:16 Diperbarui: 30 Maret 2022   18:28 939
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi unsplash.com @peterampazzo | maraton

Mengapa lari maraton bisa dilakukan? Ini jurusnya.

Olimpiade Tokyo 2020 memang sudah berakhir, namun membicarakannya tidak akan pernah ada kata akhir. Selalu saja ada hal menarik yang bisa dibahas dari perhelatan olahraga dunia tersebut. 

Setelah beberapa waktu lalu saya sempat singgung mengenai peran gizi secara umum bagi prestasi atlet, di tulisan ini saya akan menjabarkan secara singkat mengenai salah satu jurus yang dilakukan atlet pada cabang olahraga tertentu.

Melihat Atlet Maraton Berlaga

Di hari terakhir olimpiade, tepatnya pada Minggu pagi (8/8), salah satu pertandingan yang saya nantikan adalah lari jarak jauh bernama maraton. Lari dengan jarak tempuh 42,195 kilometer tersebut setidaknya akan membutuhkan waktu lebih dari 2 jam atau 120 menit bagi rerata atlet. Kalau saya?

Ah, membayangkan saja sudah membuat saya mendadak lelah duluan. Sebab, 14 kilometer dengan menggunakan motor sudah membuat saya pegal, apalagi ini lari pakai kaki sendiri. HEHE.

Minggu pagi itu saya sengaja memantau pertandingan maraton karena penasaran negara mana yang akan mendapatkan medali. Sampai pada akhirnya  Eluid Kipchoge asal Kenya melaju tanpa perlu merisaukan siapa yang ada di belakangnya. Kipchoge menghabiskan 2 jam 8 menit 38 detik untuk melahap semua jarak yang disyaratkan.

Meski bukan catatan terbaiknya, hasil tersebut telah berhasil membawa Kipchoge mengalungkan medali emas dua kali berturut-turut. Bahkan tidak hanya Kipchoge, pun dari cabang atletik maraton putri menghasilkan hasil yang sama indahnya. Hal yang kemudian membuat lagu kebangsaan Kenya berkumandang dua kali saat penutupan. Keren pisaannn!

Mengenal "Carbohydrate Loading"

Tidak semua olahraga bisa menggunakan jurus ini. Bagi atlet pelari jarak jauh seperti maraton dan atlet lain yang membutuhkan durasi olahraga lebih dari 90 menit, jurus ini sudah biasa mereka lalukan. Atlet-atlet yang membutuhkan tingkat ketahanan (endurance) yang tinggi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun