Mohon tunggu...
Liss Dyah Dewi
Liss Dyah Dewi Mohon Tunggu... Dosen - dosen

Saya adalah seorang dosen dari Universitas Duta Bangsa Surakarta. Hobi saya adalah menulis berita-berita aktual tentang kampus Universitas Duta Bangsa Surakarta.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Penandatanganan MoA antara UDB Surakarta dengan Thai Global Business and Administration College

19 Juli 2023   05:22 Diperbarui: 19 Juli 2023   05:37 112
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Assalamu'alaikum wrwb ..

Selamat siang Sahabat Kompasiana ... Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi cerita tentang salah satu kegiatan dari Universitas Duta Bangsa Surakarta, yaitu tentang "Penandatanganan MoA antara Universitas Duta Bangsa Surakarta Indonesia dengan Thai Global Business and Administration College, Bangkok Thailand”.


Penandatanganan MoA ditandatangani oleh Rektor Universitas Duta Bangsa Surakarta, Indonesia, Assoc. Prof. Dr. Singgih Purnomo, MM dengan Direktur Thai Global Business and Administration College, Bangkok Thailand, Dr. Prattana Srisuk yang di kehadirannya di wakili Dr. Nico Irawan.

Tujuan penandatanganan MoA adalah untuk melaksanakan kegiatan International Conference dengan Tema “Strengthening International Cooperation for Excellent Private Higher Education” . Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk pengembangan Universitas dengan memanfaatkan sumberdaya untuk menghadapi persaingan global. Narasumber pada kegiatan ini adalah Dr. Mun Yoeng Sik dan Dr. Chung Jae Sup dari Korea dengan materi yang disampaikan tentang “Sinergies for International Cooperation in Higher education”

International Conference ini dilaksanakan pada hari Jumat, 16 Juni 2023 di Solo Grand City Hotel dengan jumlah peserta sebanyak 98 orang yang terdiri dari Wakil Rektor, Dekan, Kaprodi dan Dosen di lingkungan Universitas Duta Bangsa Surakarta Indonesia.

Kegiatan ini sangat penting untuk membuka wawasan civitas akademika yang ada diperguruan Tinggi tentang upgrading sumber daya manusia, pengembangan networking dan kualitas lulusan dan Perguruan Tinggi.

Demikian Sahabat Kompasiana untuk cerita tentang kegiatan UDB kali ini. InsyaAllah di update di kesempatan yang akan datang ya. Terimakasih Sahabat Kompasiana sudah meluangkan waktu untuk membaca. Semoga kalian semua selalu sehat dan sukses, Aamiin Aamiin ..

Waalaikumsalam wrwb.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun