Mohon tunggu...
Lensa Karana Media
Lensa Karana Media Mohon Tunggu... Penulis - Media komunikasi Pramuka Banyuwangi

Akun official Lensa Karana Media untuk semua informasi tentang Pramuka Banyuwangi dan Nasional serta informasi positif lainnya, info Update liputan kontak 085236662268

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Bersih Pantai dan Tanam Tunas Kelapa

27 Maret 2018   15:40 Diperbarui: 27 Maret 2018   16:53 825
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

BANYUWANGI, Kwarcab Banyuwangi -- Minggu (25/03/2018), Dewan Ambalan Tawang Alun -- Sayuwiwit Gugusdepan yang berpangkalan di SMK Negeri 1 Banyuwangi berkerja sama dengan Pengelola Pantai Cacalan mengadakan acara Sea Scouting di Pantai Cacalan, Banyuwangi. Ada 2 acara yaitu bersih-bersih sepanjang Pantai Cacalan dan Penanaman Tunas Kelapa.

Peserta meliputi Dewan Ambalan, Laskar Hijau, dan UKS yang berjumlah 33 orang terdiri 23 putri dan 10 putra serta dibantu oleh pengelola pihak destinasi. Setiap peserta dibebankan uang lima ribu yang digunakan untuk membeli bibit dan pembuatan alat tulis.

"Tujuan Sea Scouting adalah melanjutkan agenda Dasadarma pertama (Takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa) yang diadakan di sekolah, sekarang kita mengadakan yang kedua (Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia) yaitu di Pantai Cacalan. Kegiatan ini dimaksudkan untuk mengajak masyarakat peduli adanya sampah dan menciptakan lingkungan pantai dan laut bersih. Saya memilih bibit kelapa karena sesuai dengan simbol seorang Pramuka," Ucap Nurma Maisaroh selaku Pradana Putri Dewan Ambalan SMKN 1 Banyuwangi.

"Semoga Pantai Cacalan tetap bersih dan pengunjungnya juga sadar terhadap kebersihan pantai dengan tidak membuang sampah sembarangan," tambah Nurma.

Menurut Pembina Gugusdepan SMK Negeri 1 Banyuwangi, Susianto mengungkapkan bahwa dia sangat bangga dengan kegiatan ini karena menumbuhkan karakter mereka sebagai seorang Pramuka dalam menjaga kelestarian, kebersihan linkungan dan kesehatan.

"Melalui kegiatan ini mereka bisa mengamalkan apa yang dipelajari. Saya mengharapkan kegiatan ini bisa dilaksanakan secara rutin atau berlanjut dengan kegiatan yang seru dan positif," tutup Susianto.    

Penulis : M. Choirul Huda

Editor  : Mohamad Arif Fajartono

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun