Mohon tunggu...
Kompasiana
Kompasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Akun Resmi

Akun resmi untuk informasi, pengumuman, dan segala hal terkait Kompasiana. Email: kompasiana@kompasiana.com

Selanjutnya

Tutup

Catatan Artikel Utama

Yuk, Telusuri Kemeriahan Kompasianival 2014

4 November 2014   02:32 Diperbarui: 17 Juni 2015   18:45 357
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1415017752282153846

[caption id="attachment_371733" align="aligncenter" width="571" caption="Kompasianival 2014"][/caption]

Berselancar di dunia maya berinteraksi dengan sesama Kompasianer memang seru, tapi kopi darat dengan ribuan Kompasianer dari berbagai daerah jauh lebih seru. Kemeriahan dan keseruan ini bisa Anda telusuri sendiri di Kompasianival 2014 pada 22 November 2014.

Di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Kompasianer akan saling bertemu muka, bertegur sapa, berkumpul bersama puluhan komunitas lainnya juga masyarakat umum. Mau ajak keluarga, boleh dong, karena memang Kompasianival merupakan salah satu destinasi akhir pekan yang menyenangkan untuk keluarga.

Menyenangkan karena di acara tahunan Kompasiana ini, pada 2014 memasuki tahun keempat, pengunjung dan peserta Kompasiana Karnival alias Kompasianival bisa berinteraksi menambah pergaulan juga wawasan. Bersilaturahim dengan komunitas sesuai hobi, atau bahkan mendapatkan teman atau hobi baru lantaran di Kompasianival akan banyak booth yang menampilkan keragaman aktivitas komunitas. Kesenangan tak berhenti di situ, karena tak sedikit brand yang berpartisipasi dan mengadakan aktivitas bahkan penawaran seru juga hadiah menarik.

Sekitar 3.000 orang akan berkumpul di Kompasianival 2014, saling berbagi dan bersilaturahim. Namun acara ini bukan sekadar ajang kumpul-kumpul. Mengangkat tema Aksi untuk Indonesia, Kompasiana mengajak berbagai kalangan untuk mengubah kata menjadi aksi nyata.

Sebelum menelusuri kemeriahan Kompasianival, Kompasiana akan mengajak pengunjung yang wajib memakai dresscode merah putih untuk bersama-sama melakukan penghormatan bendera pada saat opening ceremony sebagai bentuk rasa cinta terhadap Indonesia.


Selanjutnya, Anda bisa menelusuri beragam rupa kegiatan di sejumlah area di TMII mulai Sasono Utomo-Budoyo-Adiguno. Sebaiknya tentukan pilihan sesuai minat Anda, karena ada beberapa acara yang berlangsung dalam waktu bersamaan.

Sebagai gambaran, Blogshop akan diadakan di dua tempat sekaligus, di Sasono Langen Budoyo dan Sasono Adiguno. Begitu pun Nangkring dengan berbagai tema diadakan berbarengan di Sasono Utomo dan Sasono Adiguno. Namun jangan khawatir, khusus untuk Tokoh Bicara, kita bisa berkumpul bersama di Sasono Budoyo.

Selebihnya, Anda bisa menikmati hiburan berupa pertunjukkan musik, pertunjukkan oleh komunitas atau sekedar sharing seru dengan beragam komunitas di berbagai area mulai Sasono Utomo sampai Sasono Budoyo.

Begitu memasuki lokasi acara, tepatnya di area foyer TMII, sebenarnya kamu akan disuguhkan oleh keberagaman komunitas dengan keunikan masing-masing. Silahkan membaurkan diri sesuai kesukaan pribadi. Ada sekitar 29 komunitas yang bergaung dalam Kompasianival 2014. Mereka dapat kamu jumpai di area depan lokasi acara.

Yang tak kalah seru, bersama teman atau keluarga bisa menikmati beragam permainan yang disediakan. Jajanan Kaki Lima yang menggugah selera tersedia beserta gerobaknya juga siap mengobati rasa lapar dan dahaga.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun