Mohon tunggu...
KKN Desa Sigayam
KKN Desa Sigayam Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Diponegoro

Saya suka membaca berita

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

"Bersih Desaku, Sehat Hidupku", KKN Tim II Undip Beri Edukasi Cara Pemilahan Sampah yang Benar

12 Agustus 2023   21:43 Diperbarui: 13 Agustus 2023   14:31 202
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyerahan Tempat Sampah di Balai Desa Sigayam (Dokumentasi Pribadi)

Kabupaten Batang (28/07/2023), sampah berserekan merupakan fenomena yang perlu diperhatikan di Desa Sigayam. Masih sedikitnya tempat sampah di tempat umum serta kurangnya kesadaran masyarakat akan bahaya dari membuang sampah sembarangan merupakan penyebab dari banyaknya sampah yang berserekan di lingkungan Desa Sigayam. 

Sampah yang tidak dipilah serta dikelola dengan benar juga dapat menimbulkan penumpukan sampah. Selain itu, tidak sedikit warga yang membakar sampah mereka di pekarangan rumah mereka. Kedua hal tersebut juga merupakan faktor yang dapat menyebabkan permasalahan lingkungan. Melihat hal tersebut, adanya edukasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Desa Sigayam akan sampah diperlukan demi menangani fenomena sampah berserekan di Desa Sigayam.

Pelaksanaan Edukasi kepada Masyarakat Desa Sigayam (Dokumentasi Pribadi)
Pelaksanaan Edukasi kepada Masyarakat Desa Sigayam (Dokumentasi Pribadi)

Edukasi mengenai sampah yang dapat dilakukan adalah edukasi terkait apa itu sampah, lalu pemilahan sampah berdasarkan jenisnya, dan bagaimana cara mengolah sampah tersebut dengan benar. Edukasi ini bermanfaat untuk menambah wawasan masyarakat serta meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai jenis-jenis sampah serta cara mengolahnya dengan baik dan benar. 

Edukasi inilah yang diangkat menjadi program oleh mahasiwa KKN tim II Undip dengan judul "Edukasi Sistem Pemilahan dan Pengadaan Tempat Sampah Berdasarkan Jenis Sampah". Program ini ditujukan kepada masyarakat Desa Sigayam dan dilaksanakan pada tanggal 28 Juli 2023 bersamaan dengan pengajian ibu-ibu di Masjid Dukuh Jumbleng, Desa Sigayam, Kecamatan Wonotunggal, Kabupaten Batang. Program ini dilakukan dengan harapan agar masyarakat Desa Sigayam menjadi sadar akan bahaya sampah dan pentingnya pemilahan sampah, lebih bijak dalam membuang sampah, serta dapat mengurangi fenomena sampah berserakan di Desa ini.

Hasil Luaran Program Kerja dan Penyerahan Tempat Sampah di Masjid Dukuh Jumbleng (Dokumentasi Pribadi)
Hasil Luaran Program Kerja dan Penyerahan Tempat Sampah di Masjid Dukuh Jumbleng (Dokumentasi Pribadi)
Program ini dilaksanakan dengan partisipannya yaitu masyarakat Desa Sigayam. Program ini diawali dengan pengadaan tempat sampah dan penempelan stiker jenis sampah pada tempat sampah tersebut untuk membedakan tempat sampah berdasarkan jenisnya. Berikutnya, pada program ini dilakukan pemaparan materi terkait apa itu sampah, jenis sampah, cara pengolah sampah, dan diikuti dengan mendemonstrasikan cara membuang sampah sesuai dengan jenisnya. 

Masyarakat yang hadir sangat antusias dan mengucapkan terima kasih karena telah memberikan edukasi dan juga diberikan tempat sampah yang memudahkan mereka dalam membuang sampah. Program ini diakhiri dengan menempatkan tempat sampah di dua tempat yang ramai akan aktivitas di Desa Sigayam, yaitu Masjid Dukuh Jumbleng dan Balai Desa Sigayam. Dengan program ini, masyarakat diharapkan menjadi lebih bijak dalam membuang sampah dan lebih sadar akan pentingnya membuang dan mengolah sampah dengan baik dan benar agar tidak mengotori dan merusak lingkungan nantinya.

DPL: Dra. Puji Astuti, M.Si

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun