Mohon tunggu...
Gie Gie
Gie Gie Mohon Tunggu... -

Seseorang yang ingin menikmati hidup

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Horor nan Seksi

26 Mei 2011   12:18 Diperbarui: 26 Juni 2015   05:11 585
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mungkin sudah banyak kompasianer yg membahas soal ini, namun saya merasa tergelitik untuk membahasnya lagi. Hal ini berawal ketika hari Sabtu kemarin saya datang ke salah satu mall dengan tujuan menonton film Source Code. Lalu saya lihat poster beberapa film yg sedang diputar maupun yg akan diputar. Dan saya terpaku dengan 1 film horor Indonesia. Posternya sih seperti layaknya film horor, ada gambar setannya, namun dibawahnya ada juga gambar wanita yg di ambil dari belakang (jadi hanya terlihat bagian punggungnya saja) dengan mengenakan baju yang saya kurang paham bentuknya karena hanya terlihat tali terikat yg ada dipunggung wanita tersebut.

Ini membuat saya teringat dengan berita-berita miring seputar film-film Indonesia yang mengutamakan wanita cantik nan seksi (bahkan mungkin "mantan" pemain film "dewasa" dari luar negeri). Yang saya ingin bicarakan ialah film horor dengan mengusung wanita cantik nan seksi sebagai pemainnya. Saat ini sedang booming/trend film-film horor yg bertebaran wanita seksi (bahkan hal ini sudah di "state" dengan gambar2 di poster film2 tersebut). Namun saya bingung korelasi antara tema horor dengan tema seksi.  Jika film tersebut adalah fim action ataupun komedi, hal tersebut masih bisa saya pahami. Namun jika hubungannya antara setan dan wanita seksi, ini yang membuat saya tidak habis pikir. Apakah wanita cantik, seksi atau bahenol akan mudah "disambangi" oleh setan/hantu. Wah...kalo begitu berungtung sekali para wanita yang tidak termasuk "level" ini, karena mereka tidak akan di ganggu setan. Atau mungkin setiap wanita cantik nan seksi/bahenol, jika meninggal akan selalu jadi hantu penasaran...berarti sekali lagi, beruntunglah para wanita yg tidak termasuk kategori ini karena nantinya mereka tidak akan penasaran....:)

Disini saya tidak menuduh ataupun berpihak pada siapapun. Saya pun sebenarnya tidak terlalu ambil pusing dengan siapa yang menjadi aktor/aktris yg main di sebuah film, karena yang ingin saya lihat adalah cerita (alur, dsb), art/design/special effect maupun kemampuan akting dari pemain2nya. Mungkin, jika para produser film, sutradara maupun artis lebih serius lagi menggarap per-film-an Indonesia, maka film-film kita bisa lebih maju lagi dan mampu bersaing dengan film-film dari luar negeri....


Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun