Mohon tunggu...
Khairul Anwar
Khairul Anwar Mohon Tunggu... Penulis - Warga Bumi

Penikmat Teh Anget di Pagi Hari

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Mahasiswa dan Media Sosial, Bagaimana Hubungannya?

31 Mei 2022   20:03 Diperbarui: 31 Mei 2022   20:12 870
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setiap harinya mahasiswa masa kini selalu di sibukkan dengan dunia maya, mereka asyik berselancar di Internet tak kenal waktu. Dari bangun tidur sampai mau tidur lagi. Kebiasaan seperti ini pastinya banyak dampak yang ditimbulkan. Agar dampak yang ditimbulkan bernilai positif maka seorang mahasiswa harus menggunakan ponsel yang mereka miliki dengan bijaksana dan baik.

Salah satu contohnya adalah memanfaatkan media sosial untuk belajar seputar mata kuliah, mencari informasi tentang beasiswa,. Dan lain sebagainya. Hal seperti ini tentu bisa dikembangkan dengan istiqomah. Selain memperluas wawasan tentunya juga berdampak terhadap prestasi akademik di kampusnya.

Selain itu media sosial juga bisa digunakan untuk berbisnis atau istilah kerennya bisnis online. Bagi mahasiswa yang kreatif tentunya bisa mengoperasikan ponsel mereka untuk mencari ladang uang dengan cara berbisnis online.  Dampak positif lain dari media sosial adalah sebagai wadah komunikasi, misalnya seorang mahasiswa bisa berkomunikasi dengan saudaranya yang ada diluar negeri.

Lain halnya jika seorang mahasiswa menggunakan media sosial untuk hal-hal yang sifatnya kepuasan pribadi, seperti terlalu sering chattingan dengan pacar hingga lupa waktu belajar, menyebarkan informasi hoax ataupun mengakses fitur-fitur pornografi, dan lain sebagainya. Hal ini malah mengakibatkan dampak buruk bagi perkembangan mahasiswa, apalagi kalau dilakukan terus menerus. 

Banyak dampak negatif dari media sosial yang tidak digunakan secara bijak. Antara lain dampak terhadap perilaku mahasiswa itu sendiri. Dimana seorang mahasiswa atau kalangan remaja yang terus menerus menggunakan ponselnya maka ia akan cenderung malas-malasan, alhasil ia malas untuk belajar, malas untuk bergerak karena sudah candu dengan media sosial yang ada di ponselnya.

Selain dampak terhadap sikap, dampak negatifnya lainnya yang lebih parah adalah terhadap perkembangan moral mahasiswa, dimana penggunaan Medsos yang kurang bijak membuat Mahasiswa mudah mengakses situs-situs porno dan aksi kekerasan. Hal ini berakibat pada perubahan perilaku seorang mahasiswa. 


Dampak negatif yang paling umum adalah dampak terhadap fisik seorang mahasiswa itu sendiri, ketika seorang mahasiswa mengoperasikan media sosial baik itu lewat handphone maupun laptop.dsb secara continue hampir tiap hari penuh, maka yang akan terjadi adalah kelelahan fisik, seperti kelelahan otot pada mata yang nantinya menjadikan mata minus, kemudian sakit kepala, bahkan obesitas/kegemukan akibat dari berkurangnya aktivitas fisik.

Kesimpulannya penggunaan media sosial secara bijaksana, baik, benar dan secara kreatif mampu meningkatkan kualitas seorang mahasiswa baik dari segi wawasan ilmu pengetahuan yang bertambah, ataupun prestasi akademik dan bisa menjadi sarana untuk berkreasi melakukan segala hal yang positif, seperti untuk berbisnis. Hal tersebut mampu meningkatkan prestasi seorang mahasiswa. 

Berbeda halnya jika penggunaan media sosial yang kurang baik, dan kurang tepat. Malahan justru berakibat pada menurunnya prestasi seorang mahasiswa, bahkan berbagai penyakit pun mengintai seorang mahasiswa kalau tidak bisa memanfaatkan teknologi (media sosial) secara baik dan benar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun