Mohon tunggu...
Kanya Anindita
Kanya Anindita Mohon Tunggu... Editor - Content Writer

I write a lot of topics including business, lifestyle & travel

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

7 Strategi Jitu Meningkatkan Profit dan Omzet Bisnis Retail

12 Juli 2018   14:10 Diperbarui: 13 Juli 2018   08:01 5703
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
7 Strategi Jitu Meningkatkan Profit & Omzet Bisnis Retail (www.businessnewsdaily.com)

Profit atau keuntungan adalah sesuatu yang tidak hanya perlu Anda ukur, tetapi juga ditingkatkan. Sebagai pemilik bisnis retail, Anda harus mengetahui apakah profit bisnis Anda meningkat, statis, atau justru menurun. Meningkatkan profit dan omzet bisnis retail bukan hanya soal bagaimana Anda harus meningkatkan penjualan Anda. 

Banyak pengusaha retail yang berpikir bahwa mereka bisa meraih keuntungan melalui sale atau promosi besar-besaran, tetapi cara ini sebenarnya kurang tepat. Berikut ini adalah beberapa strategi jitu yang bisa Anda lakukan untuk meningkatkan profit dan omzet bisnis retail Anda.

1. Pahami dan Analisis Margin Anda

Langkah pertama yang bisa Anda lakukan demi meningkatkan profit dan omzet bisnis retail Anda adalah dengan terlebih dahulu memahami laba Anda. Ketahui gross profit margin yang Anda hasilkan dari setiap klien, produk, iklan, dan layanan Anda. Analisis seluruh margin Anda untuk mengidentifikasi margin rendah dan yang tinggi.

Ketahui aspek bisnis yang memberikan Anda banyak keuntungan dan mana yang tidak. Dengan memahami margin Anda, Anda akan dapat dengan mudah mengeliminasi bagian-bagian yang tidak terlalu menguntungkan Anda dan lebih fokus pada aktivitas bisnis yang memberikan lebih banyak profit untuk Anda.

2. Hindari Penurunan Harga

Salah satu kesalahan terbesar bisnis retail ketika mereka bermaksud meningkatkan profit mereka adalah menurunkan harga produk mereka. Cara ini sangat tidak efektif dan justru menjerumuskan. Jadi, sebaiknya Anda hindari cara ini. Yang harus Anda lakukan adalah mengatur persediaan barang Anda dengan baik. Ini bisa Anda lakukan dengan memperhatikan permintaan konsumen dan apa yang sedang trending.

Anda harus paham tentang berapa banyak produk yang harus Anda jual di setiap bulan. Mengikuti tren setiap saat akan membantu Anda meningkatkan penjualan tanpa harus mengurangi harga produk Anda. Retailer besar seperti Zara dan Pull & Bear misalnya, mereka selalu mengeluarkan model pakaian baru di setiap musim dan mereka tetap konsisten terhadap harga produk mereka. Ini artinya mereka mampu merespons pergeseran tren dan perubahan demand dengan cepat.

3. Tingkatkan Kualitas & Nilai Produk Anda

Daripada berkompetisi pada harga, lebih baik Anda berkompetisi pada kualitas produk Anda. Jangan khawatir mengenai biaya yang Anda keluarkan untuk mengoptimalkan kualitas produk Anda. Kualitas produk yang baik berpotensi mendatangkan lebih banyak penjualan. Selain itu, dengan meningkatnya kualitas produk Anda, konsumen Anda tidak akan terkejut bila harga produk Anda juga naik.

Jika Anda pusing soal bagaimana caranya Anda harus meningkatkan kualitas produk Anda, cobalah pikirkan cara lain agar membuat produk Anda memiliki nilai lebih di mata konsumen. Anda bisa menyontek ide bisnis kosmetik. Bisnis kosmetik selalu memiliki margin terbaik dalam industri retail, sebab mereka sangat lihai dalam menciptakan koneksi pribadi dan emosional dengan pelanggan mereka. Jadi, cobalah untuk fokus pada nilai-nilai emosional dan gaya hidup yang dapat Anda tawarkan melalui produk Anda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun