Mohon tunggu...
Aris Subagio
Aris Subagio Mohon Tunggu... -

bekerja di Universitas Paramadina, tertarik dengan sepakbola, komunikasi, fotografi, IT, dan jalan-jalan. -----> justariss.blogspot.co.id

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Gorontalo: Propinsi yang Memiliki Keindahan Alam serta Wisata Sejarah yang Memukau

8 April 2013   10:45 Diperbarui: 24 Juni 2015   15:31 2253
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Propinsi Gorontalo masih termasuk salah satu propinsi di Indonesia yang sangat muda, namun ternyata propinsi ini telah lebih terlebih dahulu merdeka yaitu sejak 23 Januari 1942.  Berkunjung ke Propinsi Gorontalo sangatlah berkesan terutama menikmati keindahan kota Gorontalo yang dikelilingi oleh bukit-bukit yang saling berbaris. Barisan bukit menyuguhkan pemandangan yang membuat siapapun yang berkunjung serasa sedang dimanjakan dengan keindahan buatan Sang Pencipta Alam.

Bagi wisatawan yang berasal dari luar kota Gorontalo akan menyebut kota ini sebagai kota yang tertata rapi. Mengapa demikian? Kota ini sudah memiliki tata pembangunan kota yang berdasarkan blok-blok sehingga membuatnya tertata rapi dan siapa pun wisatawan yang datang tidak akan tersesat. Di kota Gorontalo terdapat kendaraan khas yaitu Bentor (Becak bermotor). Bentor ini seperti becak namun telah dimodifikasi menggunakan motor sebagai penggeraknya. Dengan biaya yang cukup terjangkau Bentor siap mengantar kita keliling kota Gorontalo.

Di  propinsi dengan jumlah penduduknya kurang dari 1,5 juta jiwa, kita juga dapat mengunjungi beberapa tempat yang wajib dikunjungi, yaitu:

Benteng Otanaha

Benteng ini merupakan peninggalan Belanda yang berada tepat di atas bukit. Untuk mencapai benteng yang berjarak sekitar 1 (satu) jam dari kota Gorontalo, kita dapat mencapainya dengan bentor maupun angkot. Namun kedua alat transportasi tersebut hanya dapat mengantar kita hingga kaki bukit. Dari kaki bukit kita dapat menaiki sekitar ratusan anak tangga untuk mencapai benteng yang berada di atas. Terdapat 3 (tiga) buah benteng yang dapat memanjakan kita dengan pemandangan bukit dan pesona keindahan danau Limboto. Ada salah satu benteng yang cukup unik karena Benteng tersebut seperti berbentuk hati. Namun sayangnya hingga kini para sejarahwan masih belum dapat memastikan tujuan dari pembangunan benteng dikarenakan keberadaan lokasi yang diragukan apabila bertujuan untuk menghalau datangnya musuh.


[caption id="attachment_246788" align="aligncenter" width="560" caption="Satu dari tiga benteng Otanaha"][/caption]

[caption id="attachment_246794" align="aligncenter" width="560" caption="Pemandangan Danau Limboto dari Benteng Otanaha"]

13653925941361574523
13653925941361574523
[/caption]

Patung Nani Wartabone

Berlokasi di Jalan Nani Wartobone dan berhadapan langsung dengan rumah dinas Gubernur Gorontalo, monumen ini merupakan salah satu tempat menarik dikunjungi. Nani Wartabone merupakan salah satu pejuang asli dari Gorontalo yang berhasil mengusir penjajah Belanda dari bumi Gorontalo dan untuk menghargai jasa-jasanya dalam mengusir penjajah maka dibangunlah monumen ini.


[caption id="attachment_246790" align="aligncenter" width="560" caption="Monumen Nani Wartabone"]

1365392428156961417
1365392428156961417
[/caption]

Menara Agung Limboto

Menara ini dapat dikatakan sebagai menara Eiffel-nya kota Gorontalo karena bentuknya yang hampir sama. Menara Agung Limboto merupakan salah satu landmark yang terkenal di kota Gorontalo. Menara ini dapat dengan mudah dikenali karena memiliki bentuk khas dengan warna biru yang menyelimutinya. Bila kita ingin naik ke puncak menara kita dapat menggunakan lift yang terdapat pada menara tersebut.


[caption id="attachment_246792" align="aligncenter" width="400" caption="Menara Agung Limboto, Menara Effiel-nya Gorontalo"]

13653924711814932296
13653924711814932296
[/caption]


Kantor Gubernur Gorontalo

Kantor pemerintahan Gubernur Gorontalo memang berbeda dengan kantor gubernur lainnya dan lokasinya tidak lazim, kantor gubernur tersebut berada di salah satu bukit. Untuk menuju kesana hanya ada satu jalan akses dan berakhir tepat di kantor gubernur. Kita dapat meminta ijin pada petugas yang berada di sana untuk naik ke lantai dua dari Kantor Gubernur untuk dapat menikmati pemadangan kota Gorontalo yang dikeliling oleh bukit-bukit dengan pemandangan yang luar biasa. Biasanya pada malam Kamis dan malam Minggu, jalan menuju kantor gubernur dipadati oleh pasangan muda-mudi yang sedang “ber-dego-dego” (dibaca pacaran).

[caption id="attachment_246793" align="aligncenter" width="506" caption="Kota Gorontalo dari Kantor Gubernur Gorontalo"]

1365392520399297905
1365392520399297905
[/caption]

Kunjungan pertama ke kota Gorontalo seakan mengajak kita untuk berkunjung lagi lain waktu untuk menikmati keindahan propinsi ke-32 di Indonesia ini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun