Mohon tunggu...
irvan sjafari
irvan sjafari Mohon Tunggu... Jurnalis - penjelajah

Saat ini bekerja di beberapa majalah dan pernah bekerja di sejumlah media sejak 1994. Berminat pada sejarah lokal, lingkungan hidup, film dan kebudayaan populer.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Citra Orang Desa dalam Lagu "Franky dan Jane" 1970-an

19 Maret 2018   18:23 Diperbarui: 20 Maret 2018   04:04 1452
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Salah satu kaset Jadul Franky & Jane-Foto: Irvan Sjafari.

Mereka menikah bulan berikutnya/dengan upacara yang sederhana/dengan upah kerja sedikit saja.

Dalam lagu ini buruh pabrik gula (saya menduga Franky mendapat inspirasi dari pabrik gula di Jawa Tengah atau Jawa Timur)  dibayar murah untuk memetik tebu hingga penggilingan hingga menjadi gula.  Namun suami-isteri ini menerima dan menjalani hidupnya dengan pasrah. Nrimo dan tidak neko-neko.

Citra orang desa dalam lagu ini masih kerap memakai kebaya, naik sepeda, berpendidikan rendah.

Lagu ini ditutup dengan miris.

Ketika lahir anak pertama/Mereka sudah tidak bekerja/Pabrik gula kurangi tenaga/Mesin-mesin telah tiba.

Franky melontarkan kritik sosial tanpa menyalahkan siapa-siapa. Dia hanya mengungkapkan sebuah kenyataan.  Lagu ini diyanyikan tidak lebaydalam meratapi kehidupan kaum marjinal, tetapi memberikan simpati yang mendalam. 


Orang Desa Saat Ini

Pertanyaan saya benarkah kehidupan orang desa saat ini masih sama?

"Tidak lagi seperti itu!" kata teman saya Ayu, yang tinggal di kawan yang tinggal di Kabupaten Bogor, senada juga Mutia di Gunung Kidul, Ciciek di kawasan Singasari, Malang. Dalam arti gaya hidup dan perilaku.

Ketiganya menyebutkan, jarang dijumpai perempuan desa menggunakan kebaya, kecuali untuk acara tertentu. Perempuan desa sudah memakai pakaian modern, bahkan yang sudah sepuh sekali pun.  Perempuan tidak lagi mengayuh sepeda. Kalau ke ladang malah di antar menggunakan motor. 

Sejak 1990-an gadis-gadis sudah banyak yang sekolah tidak lagi ke ladang. Perempuan kalau ke ladang masih ada yang memakai kain di kepala, tetapi sekarang juga hijab. Kalau rumah jauh hasil panen diangkut dengan kendaraan roda empat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun