Mohon tunggu...
Maizon Putra
Maizon Putra Mohon Tunggu... Guru - Manusia pembelajar

Pendidikan Luhur Modal Keberhasilan

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Devide at Impera

29 April 2019   00:43 Diperbarui: 29 April 2019   01:03 363
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Politik pecah belah, politik adu domba, atau devide et impera adalah kombinasi strategi politik, militer, dan ekonomi yang bertujuan mendapatkan dan menjaga kekuasaan dengan cara memecah kelompok besar menjadi kelompok-kelompok kecil yang lebih mudah ditaklukkan. "Wikipedia" 

Politik pecah belah ini berhasil di sebagian negara di Timur Tengah. Siapa yang mendapatkan kehacuran dan siapa yang mendapatkan keuntungan? 

Politik pecah belah ini berhasil di Nangro Aceh Darussalam pada masa perjuangan. Penjajah Kolonialisme Belanda berhasil menguasai Aceh. 

Politik pecah belah ini berhasil di Indonesia pada masa penjajahan Kolonialisme Belanda. 

Sekarang politik ini mulai berjalan kembali, tujuan semata-mata ingin menghancurkan Indonesia. Kita tidak bisa menutup mata tentang politik ini,karena saya melihat ini semua telah terjadi.  

Pada dasarnya,  kita tidak ingin terpecah belah,  karena untuk mencapai kemerdekaan ini bukan sumbangan atau belas kasihan dari negara lain. Kemerdekaan ini diperoleh dengan cucuran darah, air mata, harta, tenaga. Dan tangis pilu dari pejuang pejuang yang ada di seluruh pelosok Nusantara akan tertunduk lirih jika Indonesia yang dulu mereka perjuangkan akan berakhir dengan kehancuran. 

Kita pun telah mendengar dari sejarah perjuangan leluhur kita,betapa pahit dan getirnya dalam masa penjajahan, hanya karena penghianat,karena di adu domba perjuangan itu mengalami banyak kekalahan. 

Peperangan tak kan pernah membawa kebahagian, hanya kesengsaraan pada rakyat. Kalah dan menang hanyalah membawa kehancuran.. Kehancuran pada Indonesia. Tak satupun yang menginginkan ini semua kalau kamu Indonesia, tapi kalau kamu bukan Indonesia mungkin kamu adalah salah satu dari orang orang pengadu domba itu.,yang tidak ingin Indonesia damai, Indonesia adil, Indonesia makmur. Mungkin kamu takut, padahal ini adalah Indonesia,  seluruh lapisan memperjuangankan kemerdekaannya.Berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, Tidak akan pernah bisa menerima negara ini dengan paham paham yang bertentangan dengan itu semua. 

Nah... Sekarang cikal bakal itu semua mulai tumbuh. Dengan munculnya ujaran kebencian, berita hoax,kebohongan dan pembodohan,  diskriminasi pada satu golongan, ucapan yang mengarah kepada rasisme dan suku tertentu dan bahkan ujaran itu di ucapakan oleh publik figur dan tokoh masyarakat. 

Siapapun anda, berfikir jernihlah dan berujar kebaikanlah,demi anak cucu kita,  karena hari ini semua akan tercatat dalam sejarah. Apakah kita semua mau menjaga Indonesia ini. Atau melihat Indonesia yang sama sama kita banggakan dan kita cintai ini hancur

Ingatlah  detik demi detik waktu yang berlalu ,mohon sama sama kita renungi. Untuk anak anak kita sobat.. Untuk Indonesia. Jika kita mau di adu domba, siapakah yang akan menikmati atas kehancuran kita?

                     

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun