Mohon tunggu...
Jonathan Bayu S
Jonathan Bayu S Mohon Tunggu... Mahasiswa -

a Spiffy Travel Blogger

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Santai Asyik di Nusa Dua

4 Agustus 2016   18:47 Diperbarui: 4 Agustus 2016   21:24 149
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Masuk lebih kedalam malah semakin seram, semak dan pohon sangat rimbun, tengok kiri-kanan ternyata saya cuma sendiri! Tanpa basa-basi saya langsung balik keluar pulau, “Udah mau maghrib di pulau sendirian mending pulang aja deh daripada ada yang aneh-aneh”, pikir saya sambil mempercepat langkah. Penakut ye.

Nusa Dua, Bali
Nusa Dua, Bali
Keesokan harinya saya bangun lumayan pagi, dengan berharap dapet momen sunrise yang bagus di pantai. Mungkin kurang beruntung kali ya, pas keluar kamar lalu melihat ke langit ternyata pagi itu matahari kayanya sedang malu bersembunyi di balik awan kehitaman. Mendung tak apalah, jogging di pantai pagi-pagi sambil menyapa dan kenalan sama bule-bule cakep boleh juga, siapa tau aja ada yang kesangkut #jomblotingkatdewa #jomblongarep

Di hotel yang saya tinggali ada banyak tupai liar berkeliaran. Tidak tau pasti apakah itu tupai sengaja dilepas atau memang penghuni Nusa Dua dari dulunya. Lucu-lucu sih kalau dilihat dari jauh, tapi kalau mencoba memegangnya hati-hati saja, kalau saya mencoba pegang badannya mungkin besoknya saya pulang ke Jakarta dengan tangan diperban.

Nusa Dua, Bali
Nusa Dua, Bali
Saatnya mencari spot foto yang bagus nih. Lihat-lihat keliling, ada sebuah pondok yang sengaja dibuat menjorok ke laut. Wah, memang ternyata dari sini saya bisa melihat lebih luas pantai Nusa Dua dari ujung ke ujung.

Pas duduk dan mengaso di pondok dengan santai, tanpa disadari ada ombak yang lumayan besar dan menghantam batu karang di depan saya, apes deh baju basah semua kena cipratan airnya.

Hari kedua iti hari yang paling terasa sangat sebentar sekali karena banyak waktu dihabiskan untuk bersantai di hotel sekaligus menjadi hari terakhir saya di Bali dan besoknya kembali pulang. Singkat ya? Ah, coba bisa tambah satu hari lagi! Waktunya kembali lagi ke kenyataan hidup dengan ujian-ujiannya.


-The Spiffy Traveller-

Kunjungi juga blog saya di The Spiffy Traveller untuk cerita-cerita perjalanan yang lainnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun