Mohon tunggu...
Jilbrave Official
Jilbrave Official Mohon Tunggu... -

Kiblat style fashion di Indonesia yang menyentuh setiap muslimah muda untuk berani menginspirasi kebaikan. Visit my blog https://jilbrave.com/

Selanjutnya

Tutup

Beauty Pilihan

Busana Lamaran Muslimah Berikut Ini, Elegan dan Mampu Membuat Terpana yang Hadir lho!

12 Februari 2019   14:36 Diperbarui: 12 Februari 2019   14:53 409
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lamaran. Hmmm gimana sih rasanya lamaran? Bahagia? Sudah pasti bahagia kali ya. Karena pada akhirnya ada lelaki sholih yang berani dateng ke rumah, menemui orangtua dan keluarga. Deg-degan? Waaah iyakah lamaran itu rasanya deg-degan? Tapi rasa deg-degan tersebut agaknya terkikis habis oleh rasa bahagia yang ada. Bahagia karena di lamar. Bahagia mempersiapkan kebutuhan lamaran. Mulai dari dekorasi, busana lamaran dan lain sebagainya. Ciiieee....

Persiapan yang tak kalah penting dan selalu jadi prioritas bagi seorang perempuan adalah busana lamaran. Karena setiap wanita pasti ingin tampil cantik dan mempesona. Naluri dan alamiah seorang wanita. Dan tentu saja karena moment lamaran, setiap wanita pasti menginginkan hanya terjadi satu kali seumur hidupnya. Tentu hari lamaran akan menjadi moment yang tidak akan pernah terlupa.

Nah, ingin moment bahagimu di hari lamaran membuat semua mata tertuju padamu karena busana lamaran yang kamu pakai? Penasaran? Ini dia!

Busana Lamaran itu Cantik dengan Warna Pastel 

Warna pastel memang sangat cocok digunakan untuk moment manis lho, dear. Sesuai juga karena pastel itu warna soft yang emang manis banget dipandang mata. Seperti warna biru muda, peach, pink muda. Warna soft tidak akan mencolok mata. Justru akan menampilkan kesan sederhana tapi juga elegan. Manis dan cantik banget!

Untuk desainnya, kamu bisa mengkreasikan dress kamu dengan model off-shoulders. Dijamin deh penampilan kamu akan terlihat semakin menawan. Selain itu, kamu juga bisa menambahkan kerlap-kerlip di gaun kamu lho dear. Warna pastel dengan model off-shoulders ditambah kerlap-kerlip. Tadaaaa! Semua mata akan tertuju padamu.

Kuning Kunyit dan Ungu Jadi Warna Busana Lamaran?

Kalau biasanya warna-warna yang dipilih sebagai busana lamaran adalah busana dengan warna soft seperti warna pastel. Tapi tidak ada salahnya juga jika kamu menggunakan warna-warna lain seperti kuning kunyit ataupun ungu lho dear.

Dress dengan warna kuning kunyit akan terlihat cantik apabila dipadukan dengan warna senada ataupun warna pastel. Untuk dress berwarna ungu, kamu bisa mendesainnya pada bagian bawah dengan bentuk mengembang. Wiiih tampilan kamu akan menjadi anggun mempesona semua pasang mata yang hadir.

Brokat dan Batik Masih Jadi Primadona Busana Lamaran

Yuhuuuu~ brokat dan batik ternyata masih sangat digemari oleh kebanyakan orang. Tentunya dengan desain yang dibuat sedemikian rupa agar tidak terkesan jadul dan tradisional.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Beauty Selengkapnya
Lihat Beauty Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun