Mohon tunggu...
Indra Sastrawat
Indra Sastrawat Mohon Tunggu... Administrasi - Wija to Luwu

Alumni Fakultas Ekonomi & Bisnis - UNHAS. Accountant - Financial Planner - Writer - Blogger

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Melihat Dari Dekat Banjarbaru dan Martapura

4 Mei 2014   08:38 Diperbarui: 23 Juni 2015   22:53 2154
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kalimantan Selatan, satu dari lima propinsi di Kalimantan. Dibanding propinsi yang lain Kalsel relatif senyap dalam berita-berita kecuali tim sepakbola mereka Barito Putra yang hampir tiap pekan mewarnai keramaian sepakbola nasional. Dibawah langit bersih pesawat ATR 72 milik Wings Air yang membawa kami mendarat dengan mulus di bandara Syamsuddin Noor di Kota Banjarbaru. Bandaranya relatif kecil bila dibanding bandara internasional Sultan Hasanuddin di Makassar.

[caption id="attachment_334622" align="aligncenter" width="300" caption="Welcome to Banjarmasin (foto:koleksi pribadi)"][/caption]

Dari Makassar perjalanan menuju Kota Banjar Baru menempuh waktu kurang lebih 2 jam dengan transit di Bandara Syamsir Alam Kota Baru, nama bandaranya sama dengan nama pemain bola nasional yang gagal bersinar. Selepas dari Kotabaru perjalanan ke Banjarbaru ditempuh kurang lebih 30 menit, dari langit Kalimantan saya bisa melihat sungai berkelok-kelok dan pemandangan perkebunan kelapa sawit yang menghijau. Bandara Syamsuddin Noor di Banjarbaru merupakan pintu masuk dari udara menuju ibukota Banjarmasin.

Seperti kebanyakan bandara di Indonesia saat ini yang sedang di renovasi, beberapa bagian bandara Syamsuddin Noer juga sedang di permak. Harapannya bandara ini bisa didarati pesawat yang lebih besar dan volume kedatangan pesawat juga semakin banyak.

[caption id="attachment_334623" align="aligncenter" width="538" caption="Taman Van Der Pijl di kota Banjarbaru (http://adalahyangsudahtahu.blogspot.com)"]

13991657612089520928
13991657612089520928
[/caption]

Ini kedatangan kali kedua saya ke pulau Borneo. Kedatangan kedua untuk menemani istri menghadiri pertemuan kerja. Sepanjang perjalanan dari bandara ke hotel tempat kami menginap, saya menyaksikan geliat kota Banjarbaru yang sedang bertumbuh. Banjarbaru sedang dipersiapkan menjadi ibukota propinsi Kalimantan Selatan. Beberapa kantor pemerintahan sudah dipindahkan ke kota ini.

Saya pikir ini sebuah langkah maju. Disaat banyak ibukota propinsi kesulitan untuk menata kotanya yang amburadul, memindahkan ibukota adalah solusi yang hebat. Spektrum berpikir pemerintah Kalsel sangat brilian. Ibukota sekarang Banjramasin dianggap tidak layak lagi menjadi pusat pemerintahan. Perkembangan ekonomi dan bisnis di Banjarmasin sudah kelewat overloud. Ibukota mesti digeser ke Banjarbaru yang lebih siap.

[caption id="attachment_334624" align="alignright" width="300" caption="Salah satu hotel syariah di Banjarbaru (foto:koleksi pribadi)"]

1399165969807451392
1399165969807451392
[/caption]

Setelah 30 menit naik taxi dari Bandara kami tiba di hotel, namanya Montana Hotel Syariah. Ada embel-embel syariah dibelakang nama hotel tersebut. Saya tidak tahu apa Makassar tempat tinggal saya wacana membangun hotel syariah sudah terwujud. Dalam hotel tersebut  nuansa syariah dengan kaligrafi memang terasa. Ada mushala di lantai satu. Letak Hotel Montana hanya 100 meter dari taman Van Der Pijl dan 10 meter dari Kolam renang. Taman Van der Pijl adalah sebuah ruang terbuka hijau, nama Van Der Pijl diambil dari nama perencana kota Banjarbaru di era 50an. Di sore hari taman ini sangat ramai.

Sayangnya keesokan harinya 27 April, saya tidak bisa ikut bersama teman-teman mengunjungi pasar terapung di Banjarmasin. Pasar terapung merupakan landmark propinsi Kalsel yang sangat dikenal. Tidak banyak obyek wisata di propinsi ini tapi pasar terapung adalah sisi lain Kalsel yang berbeda dengan wilayah Kalimantan yang lain. Siang harinya setelah acara meeting istri selesai kami diajak berjalan-jalan ke kota Martapura. Kota ini terkenal sebagai penghasil intan.

[caption id="attachment_334625" align="aligncenter" width="587" caption="Masjid Agung Al Karomoh di Martapura (Foto:Koleksi pribadi)"]

1399166113655106572
1399166113655106572
[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun