Mohon tunggu...
IP
IP Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Informasi terbaru dan akurat dari sumbernya.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Minggu Produktif? Yuk, Bersenam dan Mewarnai bersama Mahasiswa KKN UM Surabaya dan Warga BSU

15 Agustus 2022   13:53 Diperbarui: 1 September 2022   15:23 158
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bertepatan di Lapangan BSU Rw 04 pada pukul 06.00 WIB, warga Bulak Setro Utara (BSU) khususya Rw 04 mengadakan senam dan lomba mewarnai tingkat PAUD dan TK. Dibantu oleh mahasiswa KKN Pimpinan Cabang Ranting (PCR) Bulak Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya yang menjadi juri lomba mewarnai untuk menjaga kenetralan dalam penilaian. Tidak hanya itu mahasiswa KKN PCR BULAK UMSURABAYA juga turut berpatisipasi mengikuti senam, Minggu pagi (14/8/2022).

Pagi-pagi sekali sebelum perlombaan dimulai, warga melakukan senam gemu mamire dan senam Nusantara yang dipimpin panitia. Hal ini sudah menjadi rutinitas mingguan warga BSU. Tidak hanya mayoritas ibu-ibu yang mengikuti, bapak-bapak juga tidak kalah andil dalam menyemarakkan suasana senam. Tentunya para mahasiswa dan anak-anak tidak kalah semangat dari para orang dewasa.

Dokpri
Dokpri
Lomba mewarnai tingkat PAUD dan TK ini hanya boleh diikuti oleh anak usia 4-6 tahun. Suasana disana sangat meriah. Anak-anak disetiap Rt (Rukun Tetangga) ikut berpartisipasi dalam lomba. Penilaian lomba berdasarkan kerapian, pewarnaan dan kesesuain tema. Panitia akan membagikan kertas dengan tema gambar yang telah disesuaikan. Peserta membawa peralatan mewarnai dari rumah, beserta meja lipat. Registrasi lomba dilakukan setelah senam selesai. Didampingi oleh orangtua, tetapi tanpa dibantu anak-anak mewarnai sesuka hati mereka. Bagi peserta lomba yang telah menyelesaikan hasil karyanya, bisa langsung ditukar snack sebagai konsumsi ringan.

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya produktifitas warga Bulak Setro Utara (BSU) Rw 04 dan sebagai ajang keseruan, sembari merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Lomba mewarnai ini, merupakan lanjutan dari lomba-lomba yang telah diadakan oleh warga Rw 04. Selain menambah keseruan, lomba mewarnai dinilai dapat menambah keberanian mental, mengasah kemampuan serta menambah rasa percaya diri kepada anak-anak untuk terus berkarya. Karena mencetak generasi yang kreatif dan inovasi adalah tugas dari kita mahasiswa KKN PCR Bulak UMSURABAYA bersama para orangtua.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun