Mohon tunggu...
Inung Kurnia
Inung Kurnia Mohon Tunggu... Penulis - Gemar berbagi kebaikan melalui tulisan

Ibu dari Key dan Rindang

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Artikel Utama

Jauhnya Jarak YAI ke Kota Yogyakarta, Ini Tips Supaya Tidak Ketinggalan Pesawat!

19 Maret 2022   20:43 Diperbarui: 21 Maret 2022   13:42 1512
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Lalu pukul 15.00 WIB kami pun cabut dan order taksii online untuk menuju YAI. Tak sampai 10 menit, driver pun datang. Lalu mobil pun melaju dengan cepat.

Naik kereta bandara menuju YAI (dokpri)
Naik kereta bandara menuju YAI (dokpri)

Namun ketika kami sampaikan ke driver bahwa pesawat kami dijadwalkan terbang pukul 17:10 WIB, si driver nampak sangat terkejut. Dia menyampaikan bahwa perjalanan ke YAI bisa menghabiskan waktu 2 jam lebih.

Lalu kami berhitung dengan cepat dan akhirnya hanya bisa saling berpandangan mata. Coba, siapa yang tidak panik. Selama itukah?

Meski demikian, si driver tetap melanjutkan perjalanan, sedikit ngebut. Berharap pesawat mengalami delay barang 1 jam.

Malang tak bisa ditolak, ternyata jalan menuju YAI diadang kemacetan di sejumlah titik. Padahal itulah satu-satunya akses menuju YAI.


Kami pun tambah panik. Tidak ada yang berani ngobrol, sepanjang jalan hanya berdoa semoga pesawat delay.

Dan benar saja, ketika mobil baru sampai Brosot, artinya jarak yang ditempuh sampai YAI masih lumayan jauh, ternyata waktu boarding pass pesawat sudah selesai. Artinya kami tidak mungkin mengejarnya lagi. Kepastian boarding kami dapatkan setelah kami berkomunikasi dengan pihak maskapai.

Beruntung pihak maskapai mau merescheduling jadwal penerbangan untuk esok paginya tanpa perlu tambah biaya. Meski rada kecewa, pada akhirnya kami pasrah tak bisa berbuat apa-apa. Kami pun putar haluan, kembali ke Yogyakarta untuk mencari penginapan.

Entah mengapa saat itu tidak terpikir untuk cari penginapan di Kota Kulonprogo. Yang ada justeru kami balik lagi ke Kota Yogyakarta dan cari penginapan untuk waktu semalam lagi.

Barangkali masih langkanya penginapan di sekitar bandara membuat ingatan kami tidak sensitif. Kami hanya mikir, mau menginap ya kembali ke Kota Yogyakarta. Titik!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun