Mohon tunggu...
rokhman
rokhman Mohon Tunggu... Freelancer - Kulo Nderek Mawon, Gusti

Melupakan akun lama yang bermasalah

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Madrid Diobok-obok, Prospek Cerah Barcelona

21 Maret 2022   05:39 Diperbarui: 21 Maret 2022   05:40 183
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pierre-Emerick Aubameyang. Foto: afp dipublikasikan kompas.com

Barcelona bermain menggila di El Clasico. Bermain di kandang Real Madrid, Barcelona mampu menang 4-0, Senin (21/3/2022) pagi.

Gol Barcelona dibuat Aubameyang menit 29 dan 51, Ferran Torres menit 47, Araujo menit 38. Bukan hanya menang besar, Barcelona juga dominan.

Statistik livescore membeberkan jika Barcelona menguasai bola sampai 59 persen dan Madrid hanya 41 persen. Barcelona memiliki 10 peluang emas dan Madrid hanya empat peluang emas.

Barcelona tidak hanya menang, tapi juga mempermainkan Madrid. Madrid yang beberapa pekan lalu perkasa di hadapan PSG, dibuat mati kutu oleh Barcelona. Mungkin absennya Benzema berpengaruh pada performa Madrid.

Kemenangan atas Madrid membuat Barcelona kini ada di posisi tiga klasemen sementara Liga Spanyol. Barcelona memiliki 54 poin dari 28 laga. Barcelona tertinggal 12 poin dari Madrid yang memuncaki klasemen sementara.

Secara matematis, Barcelona masih mungkin jadi juara Liga Spanyol. Hanya saja memang berat karena tertinggal sangat jauh dari Madrid.

Namun, walau tak bisa jadi juara Liga Spanyol musim ini, Barcelona berpeluang jadi juara Liga Europa. Selain itu, performa Barcelona yang makin mantap membuat tim ini punya prospek cerah.

Setidaknya di musim depan, Barcelona bakal jadi kandidat juara Liga Spanyol dan Liga Champions. Permainan cantik dan stabil Barcelona akhir-akhir ini jadi acuannya.

Barcelona di bawah Xavi juga membuktikan, tanpa Messi pun mereka bisa berjaya. Barcelona sudah dalam fase mulai kembali tumbuh. Mereka akan jadi ancaman bagi tim lawan di musim depan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun