Mohon tunggu...
Muhammad Ikbal
Muhammad Ikbal Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

Temui saya di http://ikbaldelima.blogspot.com/

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Pertalite dan Blue Core Yamaha, Kompak Dalam Keunggulan

2 September 2015   18:34 Diperbarui: 19 September 2015   10:48 691
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Digaungkannya Motor Yamaha berteknologi Blue Core dengan image Fun & Excitement dan ECO- Friendly bukan hanya pemanis kata. Kedua Image tersebut teraplikasi dengan baik pada Motor Yamaha berteknologi Blue Core. Image Fun (menyenangkan) dan Excitement (menggairahkan/kegairahan) akan didapatkan pada sepeda motor Yamaha berteknologi Blue Core yang tangguh dan bentuk motor Yamaha yang nyaman dan keren-keren.

Lalu, apa saja keunggulan Blue Core yang mampu menunjang ketangguhan sepeda motor Yamaha dan mengoptimalkan fungsi serta keunggulan Pertalite? Secara umum ada 3 keunggulan pada mesin Blue Core Yamaha dari berbagai fungsi komponen-komponen di dalamnya.

Keunggulan Pertama, Blue Core mampu meningkatkan efisiensi pembakaran dalam mesin. Pada bagian ini, potensi Pertalite yang mampu mengoptimalkan proses pembakaran seolah menemui “lahan” yang juga mendukung efisiensi dalam proses pembakaran. Hasilnya, pengguna Yamaha dan Pertalite menemukan keuntungan ekonomi lebih akibat iritnya penggunaan bahan bakar.

Untuk mendukung efisiensi pembakaran, Blue Core memiliki Air cleaner yang memiliki kapasitas lebih besar. Air Cleaner ini sangat membantu dalam meningkatkan efisensi proses pembakaran dan memberikan respon yang halus pada setiap pemakaian kendaraan dalam berbagai kondisi. Lagi-lagi, kelebihan Pertalite yang mampu membuat tarikan mesin lebih halus juga didukung oleh mesin Yamaha itu sendiri.

[caption caption="Kapasitas Air Cleaner Yang Besar"]

[/caption]

Tidak cukup sampai di situ, untuk lebih mendukung proses pembakaran, Blue Core memiliki sistem Injeksi bahan bakar yang lebih optimal. Sistem ini menyediakan 3-Dimensionally mapped control atau kontrol 3 dimensi terhadap banyaknya bahan bakar yang akan diinjeksi serta kontrol waktu pembakaran berdasarkan rpm mesin dan pembukaan katup penutup. Dengan teknologi ini, pemakaian bahan bakar didasarkan pada kondisi dan situasi yang tepat sehingga volume bahan bakar yang akan diinjeksi dapat terkontrol dengan baik.


[caption caption="sistem yang mengontrol pembakaran dengan baik"]

[/caption]

Untuk lebih memaksimalkan fungsi pembakaran, Blue Core pada Yamaha juga memiliki susunan bentuk dan letak Katup (Valvee) yang lebih optimal tepat di atas ruang pembakaran. Katup ini mampu mengontrol aliran udara dari dan ke ruang pembakaran dengan rapat dan rapi sehingga mampu mencegah kebocoran gas.

[caption caption="Katup (Valve)"]

[/caption]

Lebih penting dari itu semua, Blue Core pada yamaha mampu menciptakan efek tumble yang optimal di ruang pembakaran. Rancangan yang optimal pada bagian pangkal (port shapes) dan ruang membakaran yang rapat menjamin proses pembakaran berjalan dengan optimal.

[caption caption="Ruang Pembakaran Yang Rapat"]

[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun