Mohon tunggu...
Ika Septi
Ika Septi Mohon Tunggu... Lainnya - Lainnya

Penyuka musik, buku, kuliner, dan film.

Selanjutnya

Tutup

Humor Pilihan

Manfaat Kutu Rambut

20 Juli 2018   17:01 Diperbarui: 5 September 2022   13:49 1564
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi : Alodokter

Mata melotot, mulut menganga bagai gua. Yap, hoki yang bukan sekedar tulisan di gerobak bakso tahu aci, melainkan keberuntungan.   

Tahu Michael Peter Balzary gak? 

Nggak? 

Samaaa hehe, tapi begitu nama panggungnya disebut walau bukan oleh Mbah Dukun,  pasti  para pecinta musik rock mengangguk berjamaah.  

Mas Michael itu ternyata adalah nama lahir dari "Flea", bassist dari band yang terkenal dengan kepedasannya yaitu  Red Hot Chilli Peppers (RHCP). 

Nama "kutu" itu lah yang telah membuatnya menjadi bassist yang mudah dikenal disamping aksinya yang bak kutu loncat dan kemampuannya yang tak usah dipertanyakan lagi dalam betot membetot bass.  

Kalau saja dulu Flea  memakai nama Mosquito, Crocodile atau Chicken mungkin nasibnya hanya berakhir menjadi bintang iklan obat nyamuk bakar, celana dalam atau ayam krispi.

Kutu memiliki andil yang cukup besar dalam dunia perfileman Indonesia.  Lihat saja judul-judul film Horor kita yang meraup keuntungan lumayan ehem seperti "Kutu kan Arwah Santet" nya mendiang Jupe atau "Kutu kan Nyi Roro Kidul"-nya mendiang Tante Suzana.

Memberi peruntungan pada pengusaha dan karyawan perusahaan obat kutu dan sisir kerep.  

Dengan keberadaan kutu yang sangat menganggu itu, maka berdirilah perusahaan multinasional pemberantas silsilah kutu di kepala.  

Mereka dengan gesit akan terus berinovasi membuat produk yang ampuh tiada tara, saking ampuhnya para kutu itu bisa mati suri untuk kembali di bangkitkan beberapa waktu kedepan dengan menggunakan shampoo yang diproduksi oleh anak perusahaannya. Weleh, konspirasi. #eh.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun