Mohon tunggu...
Ida S
Ida S Mohon Tunggu... Administrasi - Joyful

Youtube: https://www.youtube.com/channel/UC_VcRcUxjRCthjILM9AmNAA/ my blog: https://agrace2011.blogspot.com/ https://mywishes09.blogspot.com/

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Pesona Bandung dalam Pertarungan Destinasi Wisata di "Variety Show" Korea

23 November 2018   22:31 Diperbarui: 1 Desember 2018   17:11 1491
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(instagram/battlentrip)

Setelah menentukan restoran, mereka mulai memilih menu khas Indonesia seperti nasi goreng, sup buntut bakar, mie goreng, jus mangga, kerupuk udang, dan emping. 

Mereka sangat menikmati sekali menu khas Indonesia tersebut walaupun sempat kepedasan waktu makan nasi goreng karena mereka tidak menyangka level pedas orang Indonesia ternyata lebih pedas padahal mereka memesan nasi goreng dengan level pedas normal. Mereka juga sangat suka dengan kerupuk udang dan emping yang tidak ada di negara mereka.

Setelah mencicipi kuliner khas Indonesia mereka melanjutkan perjalanannya ke Floating Market, Lembang. Setibanya di sana, mereka langsung masuk ke sebuah toko yang menjual pakaian batik dan membeli baju batik dan mengganti baju mereka dengan baju yang dibeli.

Setelah itu mereka berkeliling di Floating Market dan mulai mencoba berbagai kuliner seperti pisang goreng yang ditaburi keju dan diberi selai srikaya, roti kukus gambar karakter kartun, sate ayam, dan juga durian sambil tidak lupa untuk berfoto.


Hari kedua mereka mengunjungi tempat wisata Dago Dream Park untuk berfoto. Tempat tersebut mereka ketahui setelah pencarian mereka di Instagram.

Sebelum berfoto mereka terlebih dulu menyewa kostum putri Salju dan putrid Elsa karena menurut Suji supaya hasil foto mereka cantik bukan hanya perlu ekspresi wajah cantik tapi juga pakaian. Mereka berfoto di setiap spot-spot bagus yang menarik perhatian mereka, terutama berfoto ditempat ketinggian seperti karpet melayang. 


Ketika akan berfoto di tempat karpet melayang, mereka sempat ragu dengan keamanan tali karpet yang ditarik secara manual. Suji yang mendapatkan giliran pertama, menunjukkan ekspresi sangat ketakutan. Ekspresinya itu sangat lucu dan membuat orang-orang di sekitarnya tertawa. Setelah berada di tengah, ekspresinya berubah seketika menjadi ceria dan centil, bahkan suji menari-nari saat duduk di karpet. 

Tak beda dengan Suji, Daeun juga awalnya ketakutan ketika baru meluncur tapi ketika di tengah Daeun pun berubah menjadi ceria. Mereka banyak sekali berfoto dan hasilnya memang sangat bagus. Ide Suji untuk memakai kostum putri dongeng memang tepat, mereka seperti benar-benar berada di dalam dunia dongeng.


Setelah puas berfoto, mereka pergi berwisata kuliner ke kampung Daun. Di sini mereka memilih menu nasi goreng, sate, sup iga daging sapi. Mereka sangat menikmati menu di sini, dan setelah mencicipi sup iga daging sapi, Daeun merasa cita rasanya seperti masakan Korea. Sebelum mengakhiri perjalanan wisata mereka di Bandung, mereka ingin menikmati makanan penutup dan memilih tempat Dago Bakery Punclut. 

Di sini mereka tidak hanya menikmati kopi dan es krim, mereka juga menikmati pemandangan Dago Bakery Punclut ini yang bergaya Eropa klasik dengan jembatan gantung dan castlenya, sangat cantik yang mereka anggap seperti tempat di Harry Potter, dan setiap tempatnya cantik untuk dijadikan spot untuk berfoto. Tempat ini adalah akhir perjalanan mereka selama di Bandung.

Melihat hasil foto-foto Suji dan Daeun selama di Bandung memang sangat bagus dan memikat, Selain spot-spot fotonya memang bagus, kepiawaian tim ini membuat konsep dalam berfoto baik itu angle, kostum, gaya, ekspresi sehingga membuat spot indah tersebut lebih indah lagi dalam foto bak mereka benar-benar berada di negeri dongeng.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun